Berikut Daftar Lengkap Jenis Vaksin yang Digunakan Indonesia, Ini Efikasinya

13 September 2021, 16:59 WIB
Ilustrasi vaksin. Ini daftar vaksin yang dipakai Indonesia /Ilham Maulana/Pixabay

JURNAL SOREANG- Ada banyak jenis vaksin yang digunakan di Indonesia dan hal ini membuat penasaran masyarakat khususnya bagi mereka yang akan divaksin.

Jenis vaksin yang digunakan di Indonesia banyak ragamnya. Apa saja vaksin Covid-19 di Indonesia? Ini adalah pertanyaan yang banyak ditanyakan oleh masyarakat.

Memang benar, jenis vaksin yang masuk ke Indonesia cukup banyak, sehingga hal tersebut akan sedikit membingungkan.

Baca Juga: Lakukan 6 Cara Ini untuk Atasi Lengan yang Pegal dan Nyeri Akibat Suntik Vaksin Covid-19

Nah berikut ini adalah informasi dan daftar lengkap jenis vaksin Covid-19 di Indonesia.

1. Sinovac

Jenis vaksin Covid-19 pertama yang paling banyak dikenal oleh masyarakat adalah Sinovac.

Sinovac ini juga terbagi menjadi 2 jenis yaitu Sinovac (Coronavac) dan Sinovac (Bio Farma).

Untuk Sinovac (Coronavac) telah diterima oleh total 37,1 juta masyarakat Indonesia.

Baca Juga: Kejar Target Vaksinasi 70 Persen Jelang World Superbike, Komisi IX DPR RI Beri 50 Ribu Dosis Vaksin untuk NTB

Lalu untuk efikasi vaksin sebesar 65,3 persen, sedangkan untuk usia penerima vaksin ini adalah umur 12 tahun ke atas.

Untuk jeda pemberiannya selama 4 minggu.

Sedangkan untuk Sinovac (Bio Farma) telah diterima oleh total 153,9 juta masyarakat Indonesia.

Lalu untuk tingkat efikasi vaksin, usia penerima dan jeda pemberian sebenarnya sama dengan Sinovac (Coronavac).

2. Astrazeneca

Jenis vaksin Covid-19 yang kedua adalah Astrazeneca yang telah diberikan kepada total 21,5 juta masyarakat Indonesia.

Baca Juga: Mitos dan Fakta Mengenai Vaksin Covid-19 yang Perlu Kamu Ketahui, Bisa Sebabkan Terinfeksi Covid?

Untuk tingkat efikasi vaksin sebesar 62,1 persen dan untuk umur penerima minimal 18 tahun.

Sedangkan untuk jeda pemberian cukup lama yaitu selama 12 minggu.

3. Moderna

Moderna adalah jenis vaksin Covid-19 ketiga yang ada di Indonesia dengan total penerima sebanyak 8 juta.

Berikutnya untuk tingkat efikasi vaksin cukup tinggi yaitu sebesar 94,1 persen. Lalu untuk usia penerima adalah 18 tahun ke atas.

Baca Juga: PLN Apresiasi dan Dukung Produksi dan Distribusi Vaksin Biofarma

Vaksin Moderna ini harus diberikan jeda pemberian selama 3 minggu.

4. Sinopharm

Jenis vaksin selanjutnya adalah Sinopharm yang telah diberikan kepada total 8 juta penerima.

Untuk tingkat efikasi vaksin mendapat hasil sebesar 78 persen, dan usia penerima minimal 18 tahun.

Pemberian vaksin akan dijeda salam kurang lebih 3 minggu.

Baca Juga: Sudah Punya Sertifikat Vaksin Covid-19? ini Cara Download Sertifikatnya di Aplikasi Peduli Lindungi

5. Janssen

Vaksin kelima yaitu Janssen yang telah diterima oleh 500 ribu masyarakat Indonesia.

Sedangkan untuk tingkat efikasinya adalah sebesar 67,2 persen dan minimal umur penerima adalah 18 tahun.

Yang membedakan vaksin ini dari yang lain adalah hanya cukup diberikan 1 kali dosis saja.

Baca Juga: Biofarma Diminta Fokus Produksi dan Distribusi Vaksin, Alat Kesehatan dan Obat-Obatan, Vaksin Jangan Telat

6. Pfizer

Jenis vaksin terakhir yang ada di Indonesia adalah Pfizer yang total telah diterima oleh 3,4 juta masyarakat.

Vaksin Pfizer ini memiliki tingkat efikasi yang tertinggi yaitu sebesar 95,5 persen dengan minimal umur penerima 12 tahun.

Lalu untuk jeda pemberian vaksin adalah selama 3 minggu.***

Editor: Sarnapi

Sumber: berbagai sumber

Tags

Terkini

Terpopuler