Simak! Rekomendasi 5 Makanan Berprotein Tinggi Membantu Menurunkan Berat Badan di Usia 40 Tahun ke Atas

16 Februari 2023, 20:27 WIB
caption: Simak! Rekomendasi 5 Makanan Berprotein Tinggi Membantu Menurunkan Berat Badan Di Usia 40 Tahun / Tangkapan Layar Google /

JURNAL SOREANG - Seiring bertambahnya usia apalagi bila sudah menginjak usia 40 tahun apalagi lebih, maka anda diharuskan untuk memperhatikan metabolisme tubuh.

Seperti masa otot, keseimbangan hormon, suasana hati dan berat badan karena akan rentan terhadap masalah kesehatan.

Dengan melakukan olahraga secara rutin, tidur yang cukup dan mengurangi stres serta makanan yang kaya nutrisi dapat membantu untuk mengurangi kekhawatiran terkait kesehatan di usia tua.

Baca Juga: Diet Sehat: 4 Buah-Buahan ini Kaya Protein Cocok Bagi yang Sedang Diet agar Berhasil

Tidak bisa dipungkiri ketika melakukan diet sehat di usia 40 tahun ke atas memang akan terasa sangat sulit.

Proses metabolisme tubuh pun telah mengalami banyak perubahan. Untuk itu program diet yang dilakukan berbeda dengan program penurunan berat badan untuk usia muda dewasa.

Menurut Cleveland Clinic. Asupan protein adalah kunci dalam diet jika anda ingin menjaga berat badan yang sehat atau menurunkan berat badan.

Dirangkum JurnalSoreang dari laman eatthis, Berikut lima daftar makanan berprotein membantu menurunkan berat badan di usia 40 tahunan,

Baca Juga: 5 Manfaat Nutrisi Buncis Kaya Akan Protein, Bisa Mengontrol Berat Badan Hingga Kesehatan Jantung, Apa Lagi?

1. Telur
Telur adalah cara terbaik untuk mendapatkan asupan protein. Telur adalah sumber protein yang sangat baik yang dapat membantu menurunkan berat badan karena mengandung protein dan lemak sehat.

Penelitian telah menunjukkan bahwa mengkonsumsi telur sebagai makanan berprotein dapat membantu seseorang merasa lebih kenyang dan merasa kenyang lebih lama.

2. Buncis
Buncis merupakan sumber protein, serat, dan karbohidrat yang sehat. Menurut WebMD, kacang-kacangan membantu menjaga sistem tubuh tetap bergerak.

Baca Juga: Simak! Inilah Waktu yang Tepat Minum Protein Shake Menurut Spesialis Diet

Selain itu, penelitian mengungkapkan bahwa orang yang kelebihan berat badan yang mengikuti diet tinggi protein dapat menurunkan berat badan lebih banyak dengan mengonsumsi kacang-kacangan sebagai sumber protein utama.

Buncis adalah makanan berprotein yang sangat penting bagi mereka yang vegan atau vegetarian.

Namun terlepas dari apakah anda vegetarian atau tidak, buncis adalah pilihan protein padat untuk ditambahkan ke dalam asupan diet jika anda ingin menurunkan berat badan.

Baca Juga: 5 Makanan Sumber Protein Tinggi dengan Harga Murah untuk Pembentukan Otot, Apa Saja?

3. Makanan laut
Makanan laut adalah cara yang bagus untuk memasukkan protein sehat ke dalam diet Anda.

Beberapa contoh yang sangat baik adalah salmon, trout, dan kerang-kerangan. Salmon adalah sumber asam lemak omega-3 yang sangat penting bagi kesehatan kita.

4. Kacang-kacangan dan biji-bijian
Biji-bijian dan kacang-kacangan sangat cocok untuk menaburkan nutrisi tambahan pada oatmeal, salad.

Biji-bijian mengandung nutrisi seperti serat, mineral, dan lemak sehat, yang membantu menurunkan berat badan karena membuat orang kenyang lebih lama.

Baca Juga: Ingin Meningkatkan Kesehatan Tubuh? Mulailah Konsumi 4 Buah ini yang Mengandung Paling Banyak Protein

Penting untuk memakannya dalam jumlah yang tidak berlebihan, karena terlalu banyak makan kacang dapat menyebabkan kenaikan berat badan.

5. Kedelai
Produk olahan kedelai seperti tempe dan tahu- kaya akan protein jika anda ingin menurunkan berat badan.

Makanan ini telah dikaitkan dengan berkurangnya nafsu makan dan terbukti dapat membantu menurunkan berat badan.

Ini adalah protein nabati yang luar biasa untuk dimasukkan ke dalam program diet anda.

Baca Juga: Bisa Turunkan Berat Badan! Berikut ini 4 Fakta Tentang Diet Protein yang Wajib Anda Ketahui

Perlu diingat bahwa ketika sudah menginjak usia 40 tahun, metabolisme tubuh anda tidak lagi seperti di usia muda.

Oleh karena itu, lakukan pola diet sehat dibarengi dengan olahraga secara rutin untuk membantu menjaga berat badan dan kesehatan tubuh di usia 40 tahun. ***

Editor: Sarnapi

Sumber: Eat This

Tags

Terkini

Terpopuler