Setiap Orang Bisa Kena Sembelit, Berikut 6 Makanan Ini Bisa Membantu untuk Meredakan Sembelit

15 Februari 2023, 13:29 WIB
6 makanan yang bisa membantu untu meredakan sembelit anda /Hindustantimes/

JURNAL SOREANG - Pada umumnya setiap manusia pernah merasakan sembelit, dan setiap penyebabnya berbeda-beda. 

Nah berikut ada 6 makanan ini bisa membantu untuk meredakan sembelit anda. 6 makanan yang tentunya bisa didapatkan dengan mudah.

Seringkali sembelit terjadi karena gaya hidup yang tidak sehat, kami akan membantu anda untuk meredakan sembelit yang anda derita, tentunya dengan 6 makanan ini.

Baca Juga: Wow Mantap Banget! 10 Pengobatan Untuk Sembelit yang Ada di Rumah, Salah Satunya Minum Air Kelapa

Dikutip dari laman hindutantimes.com, sembelit atau buang air besar merupakan masalah yang kerap terjadi pada kesehatan usus, akibat gaya hidup yang salah.

Secara efektif sembelit dapat diatasi dengan memperbaiki gaya hidup anda, ahli gizi Lovneet Batra telah membagikan 6 makanan yang dapat membantu untuk meredakan sembelit anda.

1. Yogurt dan biji rami

Produk yogurt mengandung bakteri ramah atau Bifidobacterium lactis, yang dapat membantu mengatur sistem pencernaan.

Baca Juga: Alami Sembelit Saat Puasa? Lakukan 4 Hal Mudah Ini untuk Mengatasinya Menurut Dokter Saddam Ismail

Biji rami merupakan sumber serat yang larut dalam air, sehingga mempermudah untuk dapat melarutkan makanan dalam tubuh.

2. Jus amla

Jus amla 30 ml dan diminum pada pagi hari, membantu untuk meningkatkan pencernaan dan meredakan sembelit.

3. Oat bran

Oat bran kaya akan serat larut dan tidak larut, yang dapat membantu meredakan sembelit dan menjaga kesehatan usus

4. Minyak samin atau ghee dan susu

Ghee adalah sumber asam butirat yang dapat meningkatkan metabolisme usus dan membantu pergerakan tinja.

Baca Juga: Waspada! Ini Penyebab Sembelit Saat Puasa Menurut Dokter Saddam Ismail, Nomor 2 Sulit Ditinggalkan

Ambillah 1 sendok teh ghee dan masukkan kedalam secangkir susu panas, minum ketika sebelum tidur merupakan cara yang efektif untuk mengurangi sembelit pada pagi hari.

5. Sayuran

Sayuran seperti bayam, kubis, dan brokoli kaya akan serat, sumber folat, Vitamin C dan K.

Dengan mengkonsumsi sayuran dapat membantu untuk menambah massa dan berat pada tinja, dan dapat lebih mudah untuk melewati usus.

Baca Juga: Sering Alami Sembelit Saat Puasa? Ini Penjelasan dan Cara Mengatasinya Menurut Dokter Saddam Ismail

6. Air

Anda dapat mencoba untuk cukup meminum air, sehingga asupan cairan dalam tubuh dapat memperbaiki masalah sembelit.

Itulah 6 makanan yang dapat membantu untuk meredakan sembelit anda.***

Editor: Sarnapi

Sumber: Hindustan Times

Tags

Terkini

Terpopuler