Dorong Semangat Kerja, Airlangga: Pemerintah Resmi Buka Pendaftaran Kartu Prakerja, Begini Cara Daftarnya

- 24 Februari 2021, 09:27 WIB
Gelombang 12 Kartu Prakerja telah resmi dibuka.
Gelombang 12 Kartu Prakerja telah resmi dibuka. /Jurnal Soreang/Instagram.com/@prakerja.go.id

JURNAL SOREANG - Kartu Prakerja diklaim sebagai inovasi unggulan untuk mendukung reformasi layanan publik.

Hal tersebut dikatakan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, menurutnya, sistem berbasis digital dalam program kartu prakerja merupakan inovasi unggulan.

Melalui kartu prakerja, pihaknya menciptakan inovasi dan mendukung program reformasi pelayanan publik.

Baca Juga: Ikatan Cinta Rabu 24 Februari 2021: Elsa Puas, Andin Marah Besar, Tes DNA Reyna Ketahuan, Al Jujur Soal Nindi

"Penggunaan teknologi digital program ini, diakses oleh masyarakat di 514 kabupaten dan kota dalam waktu cepat," kata Menko Airlangga dilansir Antara, Rabu 24 Februari 2021.

"Selain itu, seluruh proses transfer dana dan transaksi pembelian pelatihan menjadi lebih transparan dan akuntabel," jelasnya.

Menurut Airlangga, program ini menjadi pelopor layanan publik dengan penggunaan teknologi digital end-to-end yang efisien, efektif, cepat, dapat diandalkan dan real time serta menjamin ketepatan sasaran, transparan dan akuntabel.

Baca Juga: Teten Masduki: Melelui PP Nomor 7 Tahun 2021, Koperasi dan UMKM Diberi Kemudahan dan Perlindungan

"Program kartu prakerja yang berbasis pelatihan daring ini juga menghilangkan batasan ruang dan waktu serta berbiaya murah," katanya.

Airlangga yang juga merupakan Ketua Komite Cipta Kerja, menjelaskan, dengan pelayanan sistem digital akan memberikan kemudahan dalam bertransaksi.

Halaman:

Editor: Rustandi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x