Segera Daftar, Kartu Prakerja Gelombang 12, Berikut Cara Membuat Akun Prakerja

- 23 Februari 2021, 16:45 WIB
Ini langkah membuat kartu pra kerja untuk dapatkan bantuan
Ini langkah membuat kartu pra kerja untuk dapatkan bantuan /

 

JURNAL SOREANG– Kartu prakerja gelombang 12 akan dilakukan pada bulan ini (Februari 2021). Bagi warga Indonesia yang sudah menunggu, segera daftar. Belum diketahui secara pasti tanggal pendaftaran dan kuota yang tersedia, namun situs www.prakerja.go.id sudah terbuka dan bisa diakses untuk membuat akun.

Dikutip dari Instagram @prakerja.go.id, jika sudah membuat akun, akan memudahkan proses seleksi nantinya.

“Sobat Prakerja, situs Kartu Prakerja sudah terbuka untuk Sobat yang belum memiliki akun dan ingin membuat akun. Dengan membuat akun, nantinya Sobat hanya tinggal mengikuti seleksi saja ketika ada pembukaan gelombang. Kunjungi situs resmi kami di www.prakerja.go.id untuk membuat akun Kartu Prakerja sekarang juga,” tulis akun Instagram @prakerja.go.id.

Baca Juga: Kartu Prakerja 2021 kembali Digulirkan Pemerintah, Simak Cara Pendaftarannya

Kartu Prakerja merupakan bantuan pelatihan bagi masyarakat Indonesia yang ingin memiliki atau meningkatkan keterampilannya.

Dilansir laman resmi Kartu Prakerja, program ini tidak hanya untuk mereka yang sedang mencari pekerjaan, namun juga buruh, karyawan, dan pegawai.

Berikut Tata Cara Membuat Akun Kartu Prakerja:

1. Membuat akun Prakerja
• Masuk ke situs www.prakerja.go.id
• Pilih menu Daftar Sekarang
• Masukan nama lengkap, alamat email, dan kata sandi baru
• Cek email masuk dari akun Prakerja dan ikuti petunjuk untuk konfirmasi akun email
• Setelah konfirmasi akun email berhasil, kembali ke situs Prakerja.

Halaman:

Editor: Sarnapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah