Saatnya Penanganan Covid-19 Utamakan Pencegahan Bukan Pengobatan

- 29 Juni 2021, 14:27 WIB
Tim pengabdian masyarakat FISIP Unpas berfoto bersama dengan aparat pemerintah Desa Warnasari, Pangalengan, Kabupaten Bandung.
Tim pengabdian masyarakat FISIP Unpas berfoto bersama dengan aparat pemerintah Desa Warnasari, Pangalengan, Kabupaten Bandung. /FISIP Unpas/

JURNAL SOREANG- Tim FISIP Unpas yang terdiri atas Umi Hani, SE., M.Kesos, dengan anggota Ika Sri Hastuti, SIP.,M.Si.    dan Erti Dinihayati, S.Si.,M.Stat baru-baru ini melaksanakan pengabdian masyarakat di Desa Warnasari, Kecamatan Pangalengan, Kabupaten Bandung.

Hasilnya penanganan Covid-19 harus diutamakan kepada pencegahan dari selama ini yang fokus pada pengobatan.

 'Kegiatan ini dilaksanakan untuk memberikan peningkatan kapasitas masyarakat Desa Warnasari  Kecamatan Pangalengan,  dalam meminimalisir penyebaran Covid-19 dengan menggunakan media KIE (Komunikasi, Informasi dan Edukasi)," kata Umi Hani saat dihubungi, Selasa, 29 Juni 2021.

Baca Juga: PIALA Wali Kota Solo Ditunda karena Meningkatnya Covid-19, Kaesang Putra Jokowi: Lho?

Dia menambahkan, dalam kegiatan ini dengan menjadikan karang taruna yang merupakan bagian dari Satgas Covid-19 untuk menjadi mitra kegiatan.

"Dengan dilaksanakan kegiatan ini diharapkan masyarakat desa Warnasari makin peduli terhadap bahaya Covid-19 sehingga masyarakat menjalankan protokol kesehatan yaitu program 3M( Memakai Masker, Mencuci Tangan, Menjaga Jarak) dengan penuh kesadaran dan pemahaman yang baik," ujarnya.

Selain itu, perlu adanya peningkatan kapasitas masyarakat dalam pengetahuan dan pemahaman yang baik dan benar tentang Covid-19.

Baca Juga: Biasanya Warga Berkerumun Kini Kantor BPJS Kesehatan Cabang Soreang Jadi Sepi, Ini Penyebabnya

"Hal ini  penting karena bagian dari kita sebagai insan perguruan tinggi untuk mengampanyekan Program 3M (Memakai Masker, Mencuci Tangan, Menjaga Jarak) sehingga Desa Warnasari untuk tetap mempertahankan nol kasus," katanya.

Halaman:

Editor: Sarnapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x