PIALA Wali Kota Solo Ditunda karena Meningkatnya Covid-19, Kaesang Putra Jokowi: Lho?

- 29 Juni 2021, 13:50 WIB
Piala Wali Kota Solo ditunda, netizen kritik Kaesang Pangarep.
Piala Wali Kota Solo ditunda, netizen kritik Kaesang Pangarep. /

JURNAL SOREANG – Turnamen pramusim Piala Wali Kota Solo terpaksa ditunda karena tidak adanya izin dari kepolisian.

Izin tersebut tidak diberikan, lantaran kasus Covid-19 yang meningkat khususnya di wilayah Surakarta.

Penundaan ini lantas membuat pecinta sepak bola tanah air harus gigit jari. Banyak reaksi yang muncul, terutama di sosial media Kaesang Pangarep.

Baca Juga: Persib Terpaksa Balik Bandung karena Piala Wali Kota Solo Ditunda, Netizen: Panitianya Amatiran

Salah satu netizen lalu mengkritik Kaesang di sosial media Twitter. Netizen tersebut menilai, Kaesang tidak niat membuat turnamen.

"Niat bikin turnamen ga si? Di undur h-1 loh. Jauh-jauh dari Bandung cuma buat dengerin pemberitahuan turnamen di undur," kata salah satu netizen.

Putra bungsu Presiden Jokowi itu lantas menanggapi warganet dengan santai. "Lho?," balasnya.

Sebagai informasi, Kaesang Pangarep kini berstatus sebagai pemilik baru dari klub Persis Solo.

Baca Juga: Jadi Pemilik Saham Mayoritas Persis Solo, Ini Keinginan Kaesang Pangarep

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: Twitter @kaesangp


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x