Dati Hasil Penelitian, Prestasi Siswa Bukan Hanya Ditentukan Oleh Kemampuan Siswa, tapi Juga oleh Tiga Hal Ini

- 6 Februari 2021, 10:44 WIB
Kepala SD Al Ma'soem,  Ahmad Zeni, yang meraih gelar doktor dari UPI Bandung.*
Kepala SD Al Ma'soem, Ahmad Zeni, yang meraih gelar doktor dari UPI Bandung.* /

 

JURNAL SOREANG- Biasanya anggapan di masyarakat kalau prestasi siswa ditentukan oleh kemampuan itu sendiri.

Namun dari hasil penelitian Kepala SD Al Ma'soem, Ahmad Zeni, ternyata prestasi siswa lebih dominan ditentukan tiga hal.

"Penelitian ini unuk meraih gelar doktor di UPI Bandung. Penelitian juga dilatarbelakangi dari adanya temuan dan pemahaman serta kebutuhan untuk mewujudkan sekolah yang mampu memenuhi tujuannya menghasilkan prestasi siswa," kata Ahmad Zeni saat dihubungi, Sabtu, 6 Februari 2021.

Baca Juga: Para Santri Diminta Tak Berlaku Uniko, Ini Maksudnya

Dia menambahkan untuk mendukung prestasi siswa membutuhkan manajemen sekolah efektif.

"Faktor lainnya adalah budaya sekolah yang pada umumnya dikaitkan dengan keadaan yang ada di dalam lingkungan sekolah yang menentukan kondusif tidaknya sekolah tersebut untuk proses pembelajaran," ucapnya.

Hal lain yang menentukan adalah kepala sekolah yang memiliki kepemimpinan visioner.

Baca Juga: Dorong Masjid Garap Dakwah Digital, Pusdai Jabar, Kota Bandung, Gelar Lomba Website Masjid

Halaman:

Editor: Sarnapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x