Pertamina Rencanakan Pengembangan Kawasan, Komisi IV DPR RI: yang Ada Saja Sudah Kedodoran

- 20 September 2021, 11:46 WIB
Anggota Komisi VI DPR RI, Herman Khaeron saat mengikuti Kunjungan Kerja Spesifik Komisi VI DPR RI ke Pertamina RU VI Balongan, Indramayu, Jawa Barat./dpr.go.id/
Anggota Komisi VI DPR RI, Herman Khaeron saat mengikuti Kunjungan Kerja Spesifik Komisi VI DPR RI ke Pertamina RU VI Balongan, Indramayu, Jawa Barat./dpr.go.id/ /Jurnal Soreang /dpr.go.id

JURNAL SOREANG - PT Pertamina RU VI Balongan berencana akan mengembangkan kawasan industri chemical dan petrochemical, di samping membangun perluasan kilang tahap 2 dan 3.

Menanggapi rencana Pertamina tersebut, Anggota Komisi VI DPR RI, Herman Khaeron menyarankan untuk membenahi manajemen cashflow terlebih dahulu.

"Jika berkaca pada insiden kebakaran yang terus berulang, kalau menangani kawasan yang sudah ada saja kedodoran, bagaimana akan menangani sesuatu hal yang lebih besar?" tanya Herman, sebagaimana dikutip dari dpr.go.id yang diunggah pada Minggu, 19 September 2021.

Baca Juga: Kini Remaja Masjid Al Fathu Punya Warung Atas Uluran Tangan BAZNAS Kabupaten Bandung

Hal tersebut disampaikan Herman saat mengikuti Kunjungan Kerja Spesifik Komisi VI DPR RI ke PT Pertamina RU VI Balongan, Indramayu, Jawa Barat.

Akibat dampak dari kebakaran kilang minyak yang belum lama ini terjadi, ia menilai Pertamina perlu memperbaiki sistem manajemen pengelolaan.

Pasalnya, Herman tidak menginginkan kejadian kebakaran kilang minyak terulang lagi, terlebih hal tersebut menyangkut terhadap kedaulatan energi.

"Jangan sampai dalam waktu yang sangat pendek, terjadi kebakaran yang sama. Jangan pula pada waktu terjadinya kebakaran, terlambat menanganinya," tegas legislator dapil Jabar VIII itu.

Baca Juga: Distribusi Vaksin Pfizer dan Moderna Terkendala Kesiapan Infrastruktur di Daerah

Menurutnya, insiden kebakaran akan berimbas dan berefek merembet pada kilang-kilang lainnya, dimana tentu akan mengganggu ketersediaan BBM dalam negeri.

Halaman:

Editor: Rustandi

Sumber: dpr.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x