KPU Tetapkan Prabowo dan Gibran Pimpin Indonesia, Ini Dia 5 Permintaan LDII untuk Presiden dan Wapres Terpilih

- 25 April 2024, 07:43 WIB
Ketua Umum DPP LDII KH Chriswanto Santoso (kiri) bersama Presiden terpilih Prabowo Subianto
Ketua Umum DPP LDII KH Chriswanto Santoso (kiri) bersama Presiden terpilih Prabowo Subianto /Istimewa /

JURNAL SOREANG - DPP LDII mengucapkan selamat kepada seluruh pihak yang telah menyelesaikan tahapan Pemilu Presiden (Pilpres).

Usai Mahkamah Konstitusi (MK) menolak gugatan terhadap Pilpres, artinya pasangan Prabowo Subianto dan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka bersiap dilantik menjadi presiden dan wakil presiden.

KPU pun secara resmi sudah menetapkan Prabowo dan Gibran untuk memimpin Indonesia lima tahun ke depan.

 

“Kami keluarga besar LDII di seluruh pelosok tanah air, mengucapkan selamat dan mendukung segala kebijakan pemerintah yang bermanfaat bagi seluruh rakyat Indonesia,” ujar Ketua Umum DPP LDII KH Chriswanto Santoso dalam siaran persnya pada Rabu 24 April 2024.

Ia pun mengapresiasi MK dan seluruh pasangan capres dan cawapres yang menerima hasil sengketa Pemilu karena sikap kenegarawanan mereka.

Namun, KH Chriswanto mengingatkan perjuangan panjang Prabowo dan Gibran akan segera dimulai, saatnya bekerja dan memikirkan bangsa.

Baca Juga: Pesan Toleransi dan Persatuan Semua Komponen Bangsa Menggema di di Ribuan Titik Shalat Ied yang Digelar LDII

Halaman:

Editor: Sarnapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x