Rahasia dan Makna Bulan Syaban Menurut Ustadz Adi Hidayat: Persiapan Menyambut Bulan Ramadhan

- 23 Februari 2023, 08:29 WIB
Rahasia dan makna bulan Sya'ban menurut Ustadz Adi Hidayat/tangkapan layar/YouTube
Rahasia dan makna bulan Sya'ban menurut Ustadz Adi Hidayat/tangkapan layar/YouTube /

JURNAL SOREANG - Ustadz Adi Hidayat atau kerap disapa UAH kali ini menyampaikan rahasia dan makna bulan Syaban.

Bulan Syaban merupakan bulan ke-delapan dalam sistem penanggalan kalender Islam, yang berada diantara bulan Rajab dan Ramadhan.

Bulan Syaban identik dengan gerbang persiapan menyambut tibanya bulan kesembilan yaitu bulan Ramadhan.

 

Seperti yang dilansir JurnalSoreang.com dari video Youtube Adi Hidayat Official yang diunggah pada Jumat, 4 Maret 2022 dengan judul Rahasia dan Makna Bulan Syaban.

Baca Juga: Tanggal Berapa Malam Nisfu Syaban 2023? Simak Jadwal hingga Amal Ibadah yang Dianjurkan dan Keutamaannya

Ustadz Adi Hidayat dalam video tersebut menceritakan sebuah hikayat tentang awal mula bulan Syaban.

Sejak zaman jahiliyyah, masyarakat Arab tempo dulu membentuk kelompok-kelompok kecil yang menyebar ke seantero wilayah padang pasir untuk mencari sumber air.

Kemudian menyiapkan tempat-tempat untuk penampungan air sebagai persiapan menuju bulan ke-sembilan yang begitu terik dan panas membakar.

Halaman:

Editor: Nasichatul Ma'Ali

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x