Awas! Hubungan Intim Saat Menstruasi Bisa Timbulkan 2 Bahaya Ini Bagi Kesehatan, Begini Kata dr. Intan

- 22 September 2022, 19:13 WIB
Ilustrasi, Awas! Hubungan Intim Saat Menstruasi Bisa Timbulkan 2 Bahaya Ini Bagi Kesehatan, Apa Saja?
Ilustrasi, Awas! Hubungan Intim Saat Menstruasi Bisa Timbulkan 2 Bahaya Ini Bagi Kesehatan, Apa Saja? /Tangkapan layar/Freepik

JURNAL SOREANG - Dalam masa menstruasi, para pasutri dianjurkan untuk menghentikan sementara aktivitas hubungan intim.

Hal tersebut bukanlah tanpa alasan, pasalnya, aktivitas hubungan intim yang dilakukan ketika istri dalam masa menstruasi, bisa menimbulkan bahaya bagi kesehatan tubuh.

Setidaknya terdapat dua bahaya aktivitas hubungan intim jika dilakukan pasutri ketika menstruasi yang perlu anda ketahui.

Salah satunya yaitu timbul endometriosis yang bisa berujung pada meningkatkan riisko tumbuhnya kista hingga menyulitkan seseorang mempunyai keturunan.

Baca Juga: 3 Alasan Timnas Indonesia Memilih Bandung Sebagai Tempat Latihan dan Tanding

Dilansir dari kanal YouTube dr. Intan, berikut ini merupakan penjelasan mengenai bahaya melakukan aktivitas hubungan intim ketika menstruasi.

1. Dapat menyebabkan terjadinya endometriosis

Ketika pasutri melakukan aktivitas hubungan intim saat menstruasi, hal ini dapat meningkatkan risiko terjadinya endometriosis.

Perlu anda ketahui, endometriosis merupakan suatu kondisi dimana terjadinya pertumbuhan jaringan pembentuk dinding rahim di luar rahim.

Baca Juga: Wah! Baekhyun EXO Hapus Semua Postingannya di Instagram, Ada Apa?

“Kondisi ini bisa disebabkan karena dorongan saat melakukan hubungan seksual menyebabkan darah kotor masuk kembali ke rahim.

Bahkan bisa terdorong sampai ke atas dan masuk ke dalam rongga perut, dan menyebabkan darah kotor ini menempel di organ dalam lainnya,” kata dr. Intan, dikutip dari kanal YouTubenya pada 22 September 2022.

Ketika darah kotor yang masuk kembali ke rahim maupun organ dalam lainnya, hal inilah yang menyebabkan terjadinya endometriosis.

Baca Juga: Kim Sejeong Kembali Dapat Tawaran Untuk Bermain di Drama Korea Terbaru!

Kondisi endometriosis dapat menyebabkan rasa nyeri ketika dalam masa menstruasi maupun saat melakukan aktivitas hubungan intim.

“Dan lebih parahnya lagi, adanya endometriosis tersebut bisa memicu munculnya kista dan menyebabkan seseorang sulit memperoleh keturunan,” jelas dr. Intan.

Saat timbul endometriosis, kondisi tersebut bisa meningkatkan risiko seseorang terkena kista bahkan hingga sulit mempunyai keturunan.

Baca Juga: Lagi, Lagu BLACKPINK Dianggap Tidak Memenuhi Syarat Untuk Disiarkan di TV KBS, Mengapa?

2. Dapat menimbulkan infeksi

Terdapat alasan mengapa saat masa menstruasi dilarang untuk melakukan aktivitas hubungan intim.

Saat menstruasi dan melakukan aktivitas hubungan intim, hal ini bisa meningkatkan risiko seseorang terkena infeksi.

“Organ vital wanita sangat rentan sekali terjadi luka saat melakukan hubungan badan saat menstruasi, kondisi ini menyebabkan bakteri jadi mudah sekali masuk ke dalam rahim dan menyebabkan infeksi,” ucap dr. Intan.

Dokter Intan menjelaskan, infeksi hepatisis dan HIV bisa terjadi apabila seseorang melakukan aktivitas hubungan intim saat masa menstruasi.

Baca Juga: Penting! Ternyata 4 Makanan Ini Harus Dihindari Agar Fase Menopause Lebih Sehat, Apa Saja?

Mengapa hal tersebut bisa terjadi? menurut dr. Intan, infeksi karena hubungan intim yang dilakukan saat menstruasi bisa terjadi karena disebabkan oleh beberapa hal.

“Adanya infeksi yang terjadi ini didukung oleh beberapa faktor, yang pertama terjadi penurunan kadar hormon estrogen, dan hal ini membuat cairan pelumas menjadi berkurang sehingga organ vital menjadi kesat dan mudah sekali lecet,” jelas dr. Intan.

Tidak hanya itu, ketika mentruasi, kondisi mulut rahim biasanya menjadi lebih terbuka, hal tersebut membuat infeksi lebih mudah terjadi karena kuman bisa dengan mudah memasukinya.

Baca Juga: Inilah Daftar 102 Pinjaman Online Legal, Apa Saja? Berikut Ini Daftar Lengkap Pinjol Miliki Izin OJK

Bukan hanya wajib diwaspadai bagi kaum istri, infeksi ini juga patut membuat para suami berhati-hati.

Itulah penjelasan mengenai dua bahaya yang bisa muncul karena aktivitas hubungan intim yang dilakukan ketika menstruasi.

Editor: Kinanti Putri Rudiana

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x