Turunkan Asam Urat Tinggi dengan Ramuan dari Jahe, Begini Cara Buatnya Menurut dr Fery Juliawan

- 17 September 2022, 09:46 WIB
Ilustrasi, Turunkan Asam Urat Tinggi dengan Ramuan dari Jahe Ini, Begini Cara Buatnya Menurut dr Fery Juliawan
Ilustrasi, Turunkan Asam Urat Tinggi dengan Ramuan dari Jahe Ini, Begini Cara Buatnya Menurut dr Fery Juliawan /Tangkapan layar/Freepik

JURNAL SOREANG - Apakah anda termasuk pengidap asam urat? Jika iya, anda dapat mencoba ramuan dari jahe ini agar kadar asam urat bisa turun.

Ketika penyakit asam urat kambuh, tentu saja hal ini dapat mengganggu kegiatan ataupun aktivitas anda sehari-hari.

Rasa nyeri pada sendi yang ditimbulkan karena kadar asam urat tinggi bisa menjadi pengganggu untuk melakukan aktivitas.

Maka dari itu, anda perlu mengobati asam urat agar kadarnya di dalam tubuh bisa menurun.

Baca Juga: Jadwal Tayang Drama Korea Blind Episode 1-16 Lengkap, Drakor Terbaru Taecyeon 2PM dan Eunji Apink

Jahe diketahui mempunyai berbagai macam kandungan yang terdapat di dalamnya, seperti zingeron, gingerol, serta gingerdione.

“Nah beberapa zat tersebut memang mempunyai fungsi sebagai anti inflamasi atau anti peradangan dan dipercaya mampu mencegah, meredakan

bahkan mengatasi penyakit asam urat atau gout temen-temen,” ucap dr. Fery Juliawan, dikutip dari kanal YouTubenya pada 17 September 2022.

Salah satu cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi kadar asam urat tinggi adalah dengan minum ramuan dari jahe di bawah ini.

Baca Juga: JELANG TAMAT! Episode ke-15 Drakor Big Mouth Sukses Bikin Sedih Penonton

Apa saja yang harus disiapkan dan bagaimana cara membuat ramuan jahe untuk asam urat ini?

Dilansir dari kanal YouTube Dokter Fery TV, berikut ini merupakan resep minuman ramuan dari jahe yang dapat membantu menurunkan asam urat.

Bahan ramuan jahe untuk asam urat:

- 1 rimpang jahe

- Madu secukupnya

- Air 2 gelas

Baca Juga: Terancam Ga Bisa Dipakai Hubungan Intim saat Dewasa, Dokter Lakukan Hal Ini pada Bayi yang Lahir dengan 2 Mr P

Cara membuat ramuan jahe untuk asam urat:

1. Bersihkan satu rimpang jahe yang akan anda gunakan untuk membuat ramuan penurun asam urat, sisihkan.

2. Setelah dibersihkan, potong jahe menjadi ukuran-ukuran kecil, sisihkan.

3. Masukkan jahe ke dalam panci lalu rebus bersama dengan air hingga air menyusut sampai 1 gelas.

Baca Juga: Apakah Kecanduan Hubungan Intim Berbahaya? Berikut Penjelasannya Menurut Para Ahli, Pasutri Harus Tahu!

4. Setelah air rebusan jahe menyusut hingga sisa 1 gelas, tuangkan ke dalam gelas.

5. Saring dan tuangkan ramuan jahe untuk asam urat ke dalam gelas.

6. Diamkan hingga suhu ramuan jahe menjadi hangat.

7. Tambahkan madu ke dalam ramuan jahe secukupnya.

8. Selesai, ramuan jahe untuk asam urat siap dinikmati.

Baca Juga: Peneliti Ungkap Fakta Ternyata Mr P Inilah yang Disukai Wanita saat Hubungan Intim, Apakah Tebal atau Panjang?

Yuk coba minum ramuan dari jahe di atas ala dr. Fery Juliawan untuk membantu menurunkan kadar asam urat di dalam tubuh.

Jangan lupa untuk menjaga dan memilihasupan makanan yang anda konsumsi agar asam urat tidak semakin parah.

Anda dapat meminum ramuan dari jjahe sebagai bahan alami penurun asam urat sebanyak 1 hingga 2 kali sehari.***

Editor: Kinanti Putri Rudiana

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah