GeoDipa Berikan Beasiswa Inspiratif untuk Bantu Peningkatan Kapasitas Pelajar SMA dan SMK, Ini Jumlahnya

- 23 Mei 2024, 12:26 WIB
Ilustrasi Pembangkit Listrik Panas Bumi Patuha di bawah pengelolaan PT Geo Dipa Energy yang aktif memberikan CSR kepada lingkungan sekitar
Ilustrasi Pembangkit Listrik Panas Bumi Patuha di bawah pengelolaan PT Geo Dipa Energy yang aktif memberikan CSR kepada lingkungan sekitar /geodipa.co.id/

JURNAL SOREANG– Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi PT Geo Dipa Energi (Persero) “GeoDipa” memberikan dukungan bantuan kegiatan peningkatan kapasitas pelajar dengan program “Beasiswa Inspiratif GeoDipa” untuk 30 peserta pelajar SMA/SMK/sederajat yang berdomisili di Kabupaten Bandung.

Program ini salah satu bentuk komitmen perusahaan dalam menjalankan program Community Development.

Hal ini untuk membentuk penguatan SDM dan pencapaian Sustainable Development Goals (SDGs) dalam meningkatkan kualitas pendidikan di sekitar wilayah kerja perusahaan.

 

 Dalam upaya-upaya ini Geodipa membuat beberapa program. Untuk bantuan pendidikan, GeoDipa membuat payung besar GeoDipa Pintar, salah satu implementasi nya adalah Beasiswa Inspiratif Geodipa.

Dalam pelaksanaan masih jauh dari sempurna namun kami berkomitmen agar program dapat terus sustainability. untuk masyarakat. GeoDipa juga membutuhkan bantuan dari desa dan kecamatan yang lebih mengetahui detail kondisi lingkungan.

"Oleh sebab itu kita selalu bersinergi. Kami berharap adik-adik selalu bersemangat untuk meraih prestasi setelah mengikuti program. Dan mohon doa dari masyarakat agar GeoDipa dapat terus menyediakan energi untuk nasional”. Ujar Solimin dari Bagian Sosial GeoDipa dalam sambutannya pada acara Wisuda Beasiswa Inspiratif GeoDipa, Kamis 25 Mei 2024 di Aula Kecamatan Ciwidey, Kabupaten Bandung.

Baca Juga: Safari Ramadhan 2024: GeoDipa Kembali Bagikan Ribuan Paket Sembako Gratis untuk 3 Desa, Mana Saja?

Halaman:

Editor: Sarnapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah