Jajal KCJB dari Stasiun Tegalluar Bandung ke Halim Jakarta, Ini Kelebihan yang Dirasakan Penumpang

- 21 September 2023, 21:35 WIB
Ratusan penumpang yang dari berbagai kalangan ikut serta menjalal KCJB yang berangkat dari Stasiun Tegalluar, Kecamatan Bojongsoang, Kabupaten Bandung menuju Halim Jakarta, Kamis 21 September 2023.
Ratusan penumpang yang dari berbagai kalangan ikut serta menjalal KCJB yang berangkat dari Stasiun Tegalluar, Kecamatan Bojongsoang, Kabupaten Bandung menuju Halim Jakarta, Kamis 21 September 2023. /Yusup Supriatna /Jurnal Soreang

JURNAL SOREANG - Kereta Cepat Jakarta Bandung (KCJB) secara resmi sudah diuji coba dan masih berlaku secara gratis untuk masyarakat hingga akhir September 2023.

Pada kesempatan ini, ratusan penumpang yang dari berbagai kalangan ikut serta menjalal KCJB yang berangkat dari Stasiun Tegalluar, Kecamatan Bojongsoang, Kabupaten Bandung, Kamis 21 September 2023.

Sebelum menaiki KCJB, para penumpang wajib melaksanakan registrasi terlebih dahulu di tempat yang telah ditentukan dengan memperlihatkan KTP.

Baca Juga: Penyebar Hoax Prabowo Cekik Wamen Bakal Dilaporkan ke Bareskrim Polri

Setelah registrasi, penumpang kemudian dipasangi stiker yang diberikan petugas lalu masuk ke ruang tunggu yang telah disediakan.

Pantauan Jurnal Soreang di lapangan, terlihat antusiasme para penumpang yang menjajal KCJB dengan mengikuti segala bentuk arahan dari petugas.

Area yang luas dan bersih di sekitar ruang tunggu serta pelayanan humanis dari petugas membuat para penumpang merasa nyaman menunggu keberangkatan KCJB.

Baca Juga: Polisi Teruskan Proses Kasus Penistaan Agama Panji Gumilang Meski Laporan Dicabut, Kenapa?

Halaman:

Editor: Yusup Supriatna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x