Sejarah Singkat Kereta Api Bandung - Ciwidey, Pernah Memakan Korban Jiwa hingga Digunakan Sebagai Penanda Imsa

- 20 Februari 2022, 20:59 WIB
Salah satu jalur Kereta Api Bandung - Ciwidey yang sekarang tinggal kenangan
Salah satu jalur Kereta Api Bandung - Ciwidey yang sekarang tinggal kenangan /

JURNAL SOREANG - Pada zaman dahulu di tahun 1970-an Kabupaten Bandung memiliki jalur kereta api.

Jalur kereta api tersebut menghubungkan kota Bandung dan Ciwidey, dengan panjang total sekitar 41 km.

Jalur Kereta Api Bandung - Ciwidey dibuat bertahap, dengan pembangunan awal dari Bandung menuju Soreang dengan panjang sekitar 29 km pada tahun 1921.

Baca Juga: Awas! Bahaya Rekam Jejak Digital, Bom Waktu yang menjadi Ancaman Nyata

Setelah itu dibuat jalur berbeda yang menghubungkan Rancaekek-Tanjungsari sepanjang 12 km.

Tahun 1923 dibuat jalur baru dari Dayeuhkolot - Majalaya. Di tahun 1924 dibuat perpanjangan jalur dari Soreang ke Ciwidey sepanjang 12 km.

Selanjutnya jalur kembali dibuka dari Citeureup-Banjaran-Pangalengan yang dibangun untuk mengakomodir wilayah perkebunan teh agar mempermudah distribusi hasil perkebunan teh.

Saat ini Jalur yang diberi nama jalur Hinterland masih memiliki rel yang masih aktif sampai sekarang yaitu Bandung - Cicalengka.

Baca Juga: Noni Peserta MasterChef Indonesia Sesion 9 Tereliminasi: Bangga Bisa Ada di Sini

Halaman:

Editor: Handri

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x