Siswa SMK Telkom Kabupaten Bandung Raih Juara dalam Lomba Karya Tulis Kemendikbudristek dan AHM

- 26 Agustus 2021, 16:09 WIB
Para nominator penghargaan lomba karya tulis terbaik siswa SMK kerja sama Kemendikbudristek dan AHM
Para nominator penghargaan lomba karya tulis terbaik siswa SMK kerja sama Kemendikbudristek dan AHM /Kemendikbud ristek/

AHMBS 2021 ini mengadu ide dan gagasan siswa dan terbagi menjadi empat kategori, yaitu: pendidikan dan kebudayaan, kepedulian lingkungan/kesehatan, pemberdayaan ekonomi/UMKM, serta inovasi dan teknologi.

Penjurian AHMBS 2021 dilakukan secara berjenjang dari tahap regional pada bulan April hingga Juni hingga ke tahap nasional pada bulan Juli hingga Agustus.

Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas) dan Direktorat SMK Kemendikbudristek turut terlibat dalam proses penjurian tingkat nasional.

Baca Juga: Dewan Pendidikan Jawa Barat Soroti PPDB SMA, SMK, dan SLB Bermasalah dengan Banyaknya Siswa Titipan

Di samping itu, PPM School of Management juga mewakili kalangan akademisi dan praktisi yang ada di grup AHM dalam proses penjurian. Karya terbaik AHM Best Student 2021 mendapatkan apresiasi beasiswa pendidikan dengan total sebesar Rp63 juta.

Siswa SMK yang berhasil meraih penghargaan pada AHMBS 2021 di antaranya diraih adalah Muhammad Tegar Aditiyah dari SMK Semen Gresik untuk kategori Special Appreciation.

Ada juga Chintia Feronika Rilsi dari SMK Agro Maritim Muhammadiyah Bengkulu untuk kategori Kepedulian Lingkungan dan Kesehatan, serta Sabna Nurul Hasanah dari SMK Telkom Kabupaten Bandung dan Ni Wayan Deasy Sastra Astiti dari SMKN Bali Mandara untuk kategori Inovasi dan Teknologi.***

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: Kemendikbudristek


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x