Ayam Bakar Kalasan Mas Mustofa, Ayam Bakar Pedas Manis Bidakara 1, Sekarang di Sini Lokasinya

- 2 September 2023, 22:26 WIB
Ilustrasi ayam bakar kalasan dari Ayam Bakar Kalasan Mas Mustofa/YouTube Boengkoes
Ilustrasi ayam bakar kalasan dari Ayam Bakar Kalasan Mas Mustofa/YouTube Boengkoes /

JURNAL SOREANG - Dahulu setelah pembangunan Bidakara 1 selesai dibangun, ada satu usaha makanan yang menjual ayam bakar yang dikenal masyarakat sekitar Bidakara 1, yaitu Ayam Bakar Kalasan Mas Mustofa. Pada masanya, ayam bakar kalasan itu laris manis. Sejak dimulainya pembangunan Bidakara 2, mau tidak mau usahanya harus mencari tempat baru. Dimana lokasinya? Apakah rasanya seperti waktu dahulu berjualan didekat Bidakara?

Dikutip Jurnal Soreang dari channel YouTube Boengkoes yang diupload pada 17 Desember 2022, saat ini Ayam Bakar Kalasan Mas Mustofa berjualan di Jl. Rasamala Raya No.37, Menteng Dalam, Jakarta Selatan. Menurut penuturan Yudho Perwiro, saat mengunjungi keluarganya, eyangnya sering membeli ayam bakar ini saat Yudho Perwiro masih kecil. Di kesempatan kali ini, Yudho Perwiro langsung mendatangi usahanya.

Kali ini, Yudho Perwiro bertemu denga Mustofa yang punya usaha. Menurut Mustofa, sejak Bidakara 1 sudah jadi, usaha ini buka sekitar tahun 1998. Sejak itulah, usaha ayam bakar ini ramai pembeli. Suatu hari, usaha ini harus pindah karena tempat jualannya dibangun Bidakara 2. Akhirnya pindah ke Jl. Rasamala Raya dekat saluran air. Namun harus pindah lagi karena era Ahok saat menjabat Gubernur DKI Jakarta. Ahok melarang Mustofa untuk berjualan di dekat saluran air.

Baca Juga: Cocok Temani Weekend, Inilah 5 Drama Yang Trending di VIU Minggu Ini

Akhirnya, pindah ke lokasi sekarang yang tidak jauh dari lokasi sebelumnya. Untuk jam buka mulai dari jam sembilan pagi hingga habis makannya. Makanan ini habis bisa jam satu siang atau setengah dua siang. Jadi, menurut Yudho Perwiro lebih bagus beli jam sebelas siang atau dua belas siang. Tapi untuk jualannya setiap hari, kecuali ada panggilan untuk acara.

Pesanan sudah siap disantap. Saat dimakan, rasanya tidak jauh dari saat dia masih kecil. Rasa aslinya tetap dipertahankan, yaitu pedas manis. Sebelum dibakar, ayamnya yang sudah dibumnu pakai bumbu Solo dioles minyak sambal. Hanya Rp18 ribu per porsinya, ausah dapat ayam bakar kalasan yang enak dan pedas.

Menurut penjelasan Mustofa, ayamnya ini tidak 100 persen ayam kalasan. Paman dari Mustofa sebelumnya pernah bekerja di usaha Chinese Food. Setelah resign, ia membuka usaha ayam bakar kalasan ini. Namun, ia memodifikasi ayam bakar ini sehingga ayam bakar kalasan ini sedikit beda dari ayam bakar kalasan pada umumnya. Saat ayamnya diungkep, mereka menggunakan kecap asin. Artinya, paman dari Mustofa ini memodifikasi makanan khas Jawa dengan sedikit sentuhan Chinese Food.

Baca Juga: Liga Inggris 2023-2024: Link Nonton Live Streaming Brentford vs AFC Bournemouth Malam Ini Sabtu, 2 September 2

Halaman:

Editor: Josa Tambunan

Sumber: YouTube Boengkoes Network


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x