5 Spot Wisata Kebun Teh di Jawa Barat, Instagramable dan Cocok Untuk Semua Kalangan

25 Mei 2021, 10:23 WIB
Kebun Teh Sunrise Point Cukul, Pangalengan Jawa Barat. / Instagram @cinantya /

JURNAL SOREANG – Untuk anda yang masih bingung mencari tempat wisata terutama di akhir pekan (weekend), wisata kebun teh bisa menjadi salah satu solusi. Selain udaranya yang segar, hamparan kebun teh hijau cocok untuk semua kalangan, dan tentunya Instagramable (layak dibagikan di Instagram).

Provinsi Jawa Barat memiliki banyak dataran tinggi yang dimanfaatkan warga sekitar untuk kegiatan pertanian dan perkebunan.

Salah satu perkebunan yang banyak dijumpai di Jawa Barat adalah perkebunan Teh. Teh memang menjadi salah satu andalan sumber mata pencaharian di Jawa Barat.

Baca Juga: Begini Penjelasan tentang Allah SWT Sebut Dirinya ‘Kami’ dalam Al Quran

Tidak hanya dimanfaatkan untuk berkebun, pemandangannya yang indah dengan hawa sejuk khas dataran tinggi membuat beberapa perkebunan di Jawa Barat dipilih sebagai destinasi wisata.

Dilansir Jurnal Soreang dari akun Instagram @infojawabarat, berikut 5 spot wisata kebun teh di Jawa Barat:

1. Kebun Teh Sukawana

Kebun teh Sukawana ini bertempat di Parongpong, Bandung Barat. Perkebunan teh yang satu ini menyajikan pemandangan asri, dengan latar belakang Gunung Tangkuban Parahu dan Gunung Burangrang.

Baca Juga: 5 Karakter Seseorang Berdasarkan Bentuk Bibir, Manakah yang Terbaik?

Meski tak seluas perkebunan teh lainnya, kebun teh Sukawana termasuk yang aktif berproduksi dan senantiasa terpelihara.

2. Bukit Gantole

Wisata Bukit Gantole berada di Jalan Raya Puncak KM 87, Gunung Mas, Puncak – Bogor.

Spot wisata yang satu ini memberikan pesona alam yang begitu sejuk dan memanjakan mata kita dengan panorama kawasan puncak.

Seperti namanya, Bukit Gantole juga menyediakan wahana paralayang yang juga patut untuk dicoba.

Baca Juga: Hal Besar Ini Akan Terjadi Jika Anda Rutin Mengonsumsi 2 Butir Telur Rebus Saat Sarapan

3. Sunrise Point Cukul

Wisata Sunrise Point Cukul, adalah salah satu destinasi wisata terbaik yang ada di Kecamatan Pangalengan, Bandung, Jawa Barat.

Dari ketinggian 1600 mdpl, anda bisa menyaksikan terbitnya matahari yang menyembul di balik Gunung Wayang, dihiasi oleh awan dan kabut tebal.

4. Bukit Kacapi

Wisata Bukit Kacapi ini terletak kurang lebih 45 km dari pusat kota Tasikmalaya. Tempat wisata yang satu ini, menyajikan pemandangan hijaunya kebun teh dengan suasana yang hening, jauh dari hiruk-pikuk perkotaan.

Baca Juga: 7 Karakter Seseorang Berdasarkan Bentuk Hidung, Ternyata Ini yang Paling Menarik

Tak jauh dari kebun teh di Bukit Kacapi, terdapat juga kolam renang yang menyajikan pemandangan berlatar perbukitan dan perkebunan teh.

5. Kebun Teh Sukanagara

Untuk kamu yang berburu tempat nyaman dan tenang, bisa datang ke Kebun Teh Pasir Nangka di Sukanagara, Cianjur Selatan.

Cuaca di kebun teh Sukanagara ini sangat khas pedesaan, dengan mendung temaram di waktu tertentu sehingga menambah nyaman dan anda pasti akan betah menghabiskan waktu lama di sana.***

Editor: Sam

Sumber: Instagram

Tags

Terkini

Terpopuler