Begini Penjelasan tentang Allah SWT Sebut Dirinya ‘Kami’ dalam Al Quran

- 24 Mei 2021, 18:26 WIB
lustrasi Al Quran. /Pixabay/Pexels
lustrasi Al Quran. /Pixabay/Pexels /

JURNAL SOREANG – Kalau Allah SWT itu Esa dan mutlak tunggal, lalu kenapa dalam Al Quran terkadang Allah menyebut dirinya dengan sebutan kata ‘Kami’? Bukan dengan kata Aku?

Perlu dipahami sebelumnya, bahwa Al Quran merupakan kitab suci yang ditulis menggunakan bahasa Arab.

Sehingga untuk mengukur kebahasaan Al Quran, harus merujuk kepada ilmu tata bahasa Arab itu sendiri.

Baca Juga: 5 Karakter Seseorang Berdasarkan Bentuk Bibir, Manakah yang Terbaik?

Dilansir Jurnal Soreang dari kanal Youtube Rabbanians ID, tidak bisa untuk mengukur kebahasaan Al Quran yang notabenenya menggunakan bahasa Arab, dengan tata bahasa Indonesia. Pasti tidak akan nyambung.

Misalnya, kata hujan dalam Al Quran memiliki dua kosakata. Yakni Matorun dan Goitsun. Kedua kata ini memiliki spesifikasi yang berbeda.

Kata Goitsun memiliki makna hujan yang memberikan keberkahan. Sedangkan kata Matorun dalam Al Quran, maka hujan yang dimaksud adalah hujan yang mengandung azab.

Ketidakmampuan bahasa Indonesia, untuk menerjemahkan kosakata Arab inilah, yang menyebabkan dalam beberapa terjemahan ayat-ayat Al Quran mengandung kata tambahan atau dalam tanda kurung.

Baca Juga: Hal Besar Ini Akan Terjadi Jika Anda Rutin Mengonsumsi 2 Butir Telur Rebus Saat Sarapan

Halaman:

Editor: Sam

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x