Gerak Cepat! Buronan Harun Masiku Dikabarkan Berada di Indonesia, Polri: Akan Dalami Informasi

- 8 Agustus 2023, 13:04 WIB
Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Nurul Ghufron sampaikan pihaknya akan kembali gencarkan pencarian buronan kasus harun masiku
Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Nurul Ghufron sampaikan pihaknya akan kembali gencarkan pencarian buronan kasus harun masiku /Jurnal Soreang/PMJ News

JURNAL SOREANG - Lagi-lagi nama Harun Masiku menjadi perbincangan hangat di dunia maya karena ia dikabarkan tengah berada di Indonesia.

Perlu diketahui, Harun Masiku merupakan buronan yang sudah menjadi daftar pencarian orang (DPO) oleh KPK sejak tiga tahun lalu.

Divisi Hubungan Internasional (Divhubinter) Polri akan dalami rumor terkait, Harun Masiku bersembunyi di dalam negeri, namun rumor tersebut tidak akan membuat pengejaran di luar negeri dihentikan.

Baca Juga: Happy Cat Day 2023! 15 Link Twibbon Hari Kucing Sedunia, Unggah Foto terbaikmu Bersama Anabul di Medsos!

"Ada data perlintasannya yang menunjukkan bahwa yang bersangkutan ada di dalam negeri. Jadi rumor yang beredar seperti itu ya. Tapi kami tidak menghentikan pencarian terhadap yang bersangkutan di luar negeri," kata Kadivhubinter Polri Irjen Pol. Krisna Mukti di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta Selatan, Senin, 7 Agustus 2023 kemarin.

Krisna kemudian mengungkapkan menurut rumor tersebut, Harun Masiku memang sejak awal bersembunyi di dalam negeri. Menurut rumor itu, yang bersangkutan hanya sehari berada di luar negeri dan langsung kembali ke Indonesia.

"Lupa tanggal-nya, tapi ada. Sehari setelah dia keluar dia balik lagi. Setelah dia keluar dia balik lagi ke dalam. Jadi dia sebenarnya bersembunyi di dalam, tidak seperti rumor. Tapi kita juga tidak menghentikan pencarian dari yang bersangkutan di luar," ujarnya.

Lebih lanjut Krisna mengatakan pihaknya akan berkoordinasi lebih lanjut dengan lembaga antirasuah untuk menyelidiki kebenaran soal gosip tersebut dan juga mencari dua buronan KPK lainnya.

Baca Juga: Kontestan Miss Universe Indonesia Dilecehkan, Kuasa Hukum: Body Checking Tidak Ada di Rundown

"Dua buron lain Insya Allah tadi kita melakukan komunikasi ketat, tadi kami akan membicarakan lebih lanjut apa bantuan teknis yang bisa diberikan," ucapnya.

Halaman:

Editor: Rustandi

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x