Ini Penjelasan Menteri Dalam Negeri Soal Langkah Antisipatif Bagi Pemda Hadapi El Nino

- 1 Agustus 2023, 11:30 WIB
Mendagri Tito Karnavian -f/istimewa
Mendagri Tito Karnavian -f/istimewa /

JURNAL SOREANG - Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian memaparkan sejumlah langkah antisipasi yang bisa dilakukan pemerintah daerah dalam menghadapi ancaman fenomena iklim El Nino yang diprediksi mengalami puncak pada September.

"Yang kami catat kemarau dari Agustus sampai Oktober. Rata-rata puncak pada September," ujar Tito di Gedung Sasana Bhakti Praja Kementerian Dalam Negeri, Jakarta, Senin, 31 Juli 2023.

Untuk menghadapi fenomena El Nino tersebut, Presiden RI Joko Widodo telah melakukan rapat terbatas sejak dua pekan lalu agar pemerintah daerah mampu menghadapi puncak musim kemarau.

Baca Juga: KPK Resmi Tahan Tersangka Kasus Dugaan Suap Pengadaan di Basarnas RI, Begini Kata Wakil Ketua KPK

Ia meminta pemerintah daerah untuk menyiapkan cadangan air pada tandon air hingga waduk dengan berkoordinasi bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dan pemerintah pusat dalam mempersiapkan cadangan air, baik air minum maupun pertanian.

"Jangan sampai gagal panen dan memengaruhi ketahanan pangan kita," tegasnya.

Ia mengimbau pemerintah daerah juga dapat melakukan modifikasi cuaca sendiri yang bekerja sama dengan TNI.

Menurut Tito, apabila suatu daerah sudah rawan kekeringan, pemda setempat bersama TNI dapat melakukan penyiraman garam.

Baca Juga: Info BMKG! Cerah Berawan Dominasi Cuaca Kota Besar di Indonesia Hari Ini

Tidak hanya itu, Mendagri menyebutkan ada alternatif lain yang ditawarkan oleh Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi yang telah menyiapkan perusahaan swasta sudah dilatih oleh TNI untuk melakukan modifikasi cuaca.

Halaman:

Editor: Rustandi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x