Bulan Syawal Bulan Tepat untuk Menikah, Para Jomblo Harap Bersabar di Syawal Ini Belum Nikah

- 3 Mei 2022, 22:24 WIB
Potret saat Doni Salmanan dan Mantan Istrinya Gigi Ruwanita Menikah di tahun 2019/Tangkapan layar youtube Uya Kuya Tv
Potret saat Doni Salmanan dan Mantan Istrinya Gigi Ruwanita Menikah di tahun 2019/Tangkapan layar youtube Uya Kuya Tv /

"Ummul Mukminin ‘Aisyah ra., ia menuturkan bahwa Rasulullah Saw. menikahiku (Siti Aisyah) pada bulan Syawal dan tinggal bersamaku pada bulan Syawal. Lalu adakah di antara isteri Rasulullah Saw. yang lain yang lebih beruntung di sisi beliau daripada aku.

Para Ahli Riwayat mengemukakan bahwa: Adalah `Aisyah senang sekali menikahkan perempuan pada Bulan Syawal. Hadis ini dapat dilihat pada beberapa kitab hadis: (1) Shahih Muslim, No.1423, Juz I. Kitab an-Nikah, (2) Sunan At-Tirmidzi, No.1093, kitab an-Nikah, (3) Sunan An-Nasa’i kitab an-Nikah, (4) Sunan Ibnu Majah, No. 1990, kitab an-Nikah, (5) Sunan Ad-Darimi, No 2211, kitab an-Nikah, dan (6) Musnad Imam Ahmad bin Hambal No. 23751.

Mengenai hadis ini maka Imam An-Nawawi ra., dalam Kitab Tuhfatul Ahwadzi, dalam komentarnya menjelaskan bahwa hadis ini berisikan anjuran menikah di bulan Syawal.

Baca Juga: Wow! Akan Segera Menikah, Intip 16 Film yang Pernah Dibintangi Hyun Bin

Aisyah bermaksud dengan ucapannya ini adalah untuk menolak tradisi/kebiasaan (masyarakat pada zaman) Jahiliyah dan anggapan mereka bahwa menikah pada bulan Syawal tidak baik.

Ini adalah suatu kebathilan yang tidak memiliki dasar. Mereka meramalkan demikian adalah karena kata Syawal mengandung arti menanjak atau tinggi.

Jadi kalau masih ada masyarakat yang berpendapat bahawa kurang baik atau bahkan melarang menikah di bulan Syawal antara dua hari rayaa dalah pendapat yang sangat keliru.

Karena tidak sesuai dengan hadis Nabi Saw. dan praktik beliau sendiri yang menikah dengan Aisyah pada bulan Syawal tersebut.

Baca Juga: Perhatikan! Inilah Pantangan Calon Pengantin Sebelum Menikah, Begini Penjelasan Menurut Dewi Sundari

Islam sendiri menganggap pernikahan adalah perkara yang sakral karena dilaksanakan atas nama Allah Swt., halal dan baik untuk langkah awal membangun keluarga.

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah