JELANG RAMADHAN: 15 Amalan Yang Bisa Mendatangan Malaikat Saat Ramadhan

- 31 Maret 2022, 16:43 WIB
Ilustrasi belajar sebagai jalan kemuliaan dan banyak pahalanya
Ilustrasi belajar sebagai jalan kemuliaan dan banyak pahalanya /Sam / Jurnal Soreang/

5. Menuntut ilmu
Rasulullah saw bersabda, “Sesungguhnya para Malaikat mengepakkan sayap-sayapnya bagi penuntut ilmu karena ridha dengan apa yang dilakukan.” (HR. Tirmidzi)

6. Mencintai saudara seiman
Rasulullah saw bersabda, “Apabila Allah telah mencintai seorang hamba, maka Dia memanggil Malaikat Jibril dan berseru, ‘Sesungguhnya Allah telah mencintai Fulan maka cintailah Fulan.

Lalu Jibril memanggil semua penduduk langit, ‘Sesungguhnya Allah mencintai Fulan, maka cintailah ia, lalu para penghuni langit pun mencintainya, sehingga ia diterima di bumi.” (HR. Bukhari dan Muslim)

Baca Juga: MUTIARA HIKMAH: Jangan Sia-Siakan Ramadhan dengan Mengulangi 4 Kesalahan yang Sama, Apa Saja?

7. Menziarahi saudara seiman
Rasulullah saw bersabda, “Ada seorang laki-laki yang mengunjungi saudaranya di desa lain, maka Allah mengirimkan Malaikat untuk mengawasiya.

Di tengah perjalanan Malaikat menghadangnya dan bertanya, ‘Kamu mau ke mana?’ Dia menjawab, ‘Saya mau mengunjungi saudaraku yang tinggal di desa ini.’

Malaikat bertanya, ‘Apakah kamu punya kepentingan sehingga kamu mengunjunginya?’ Dia menjawab, ‘Tidak, saya mengunjunginya sebab saya mencintainya karena Allah.’

Malaikat berkata, ‘Sesungguhnya saya diutus Allah untuk menemuimu. Ketahuilah, bahwa Allah juga mencintaimu sebagaimana kamu mencintai saudaramu karena Allah.” (HR. Muslim).

Baca Juga: MUTIARA HIKMAH: Meninggalkan Amar Maruf Nahi Munkar, Ibarat Membuang Al Quran ke Belakang Punggung

8. Mendo’akan saudara seiman yang sedang tidak bersamanya
Rasulullah saw bersabda, “Doanya orang muslim untuk saudaranya yang sedang tidak bersamanya terkabulkan, karena di atas kepalanya ada Malaikat. Setiap dia mendoakannya dengan kebaikan, Malaikat yang ditugaskan itu berkata: Amin (Ya Allah, kabulkanlah) dan bagimu seperti itu juga.” (HR. Muslim)

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah