Ingin Menjadi Manusia Plihan Allah SWT? Ini Caranya Menurut Aam Amirudin

- 15 Januari 2022, 16:41 WIB
Ingin Menjadi Manusia Plihan Allah SWT? Ini Caranya Menurut Aam Amirudin
Ingin Menjadi Manusia Plihan Allah SWT? Ini Caranya Menurut Aam Amirudin /

"Sebaik-baik orang di antara kalian adalah orang yang mempelajari Al-Quran dan mengajarkannya." (H.R. Bukhari)

Selain itu, bagi muslim yang mempelajari Al-Qur'an. baik membaca dengan tartil maupun menghafal dengan baik, adalah mereka termasuk hamba-hamba Allah yang terpilih. Sebagaimana ditegaskan dalam firman-Nya:

Baca Juga: Ternyata Al Quran juga Memberikan Penjelasan Pembangunan Piramida di Zaman Firaun, Simak Ya

"Kemudian, Karni wariskan Al-Quran itu kepada orang orang yang Kami pilih di antara hamba-hamba Kami. lalu di antara mereka ada yang menzalimi dirinya. ada yang pertengahan, dan ada pula yang berlomba berbuat kebaikan dengan izin Allah. Hal itu adalah karunia yang besar." (QS. Fatir [35): 32).

Banyak hadis Rasulullah Saw. yang mendorong umatnya untuk menghafal Al-Qur'an atau membacanya di luar teks. Dengan demikian, hati seorang muslim tidak kosong dari sesuatu bagian dari kitab Allah Swt. Dalam sebuah hadis yang diriwayatkan oleh Ibnu Abbas r.a., Rasulullah Saw. bersabda,

"Orang yang tidak mempunyai hafalan Al-Qur'an sedikit pun adalah seperti rumah kumuh yang mau runtuh." (H.R. Tirmidzi)

Ada banyak ragam kenikmatan yang Allah berikan kepada hamba-Nya yang saleh dan salehah termasuk kepada para penghafal Al-Qur'an.

Baca Juga: Dua Surat dalam Al Quran Ini Kata Ust Adi Hidayat Akan Datang Membantu Kita di Akhirat, Sering Baca Suratnya

Dengan demikian, muslim yang hafiz Al-Quran adalah keluarga Allah yang berada di atas bumi. Dengan syarat, hafiz tersebut mau merenung (tadabbur) dan mengamalkan isi Al-Quran.***

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: Buku Muliakan Ibumu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x