Merinding! Pidato Bung Tomo Membakar Semangat Ketika Pertempuran 10 November 1945

- 10 November 2021, 16:30 WIB
Salah satu Pahlawan Kemerdekaan Indonesia, Bung Tomo yang jadi orator ulung
Salah satu Pahlawan Kemerdekaan Indonesia, Bung Tomo yang jadi orator ulung /Instagram @soerabaia_heroescity/


JURNAL SOREANG - Pidato Bung Tomo pada 10 November 1945 di Surabaya membakar para pejuang Indonesia untuk melawan pasukan Inggris dan sekutu.

Pertempuran 10 November yang menjadi cikal bakal Hari Pahlawan terjadi akibat tewasnya pemimpin pasukan Inggris Brigjen J Mallaby, serta ultimatum terhadap para pejuang untuk meletakkan senjata dan menyerah kepada tentara sekutu.

Pidato tersebut disampaikan Bung Tomo melalui siaran radio yang juga menyebar ke berbagai wilayah lain di Indonesia.

Dikutip Jurnal Soreang dari berbagai sumber. Berikut isi pidato Bung Tomo yang disampaikan pada 10 November 1945.

Baca Juga: Pesan Moral Cut Meutia, Sosok Pahlawan Perempuan Dalam Uang Kertas Rp1000

"Bismillahirrohmanirrohim.
Merdeka.

Saudara-saudara rakyat jelata di seluruh Indonesia terutama saudara-saudara penduduk Kota Surabaya.

Kita semuanya telah mengetahui. Bahwa hari ini tentara Inggris telah menyebarkan pamflet-pamflet yang memberikan suatu ancaman kepada kita semua.

Kita diwajibkan untuk dalam waktu yang mereka tentukan, menyerahkan senjata-senjata yang telah kita rebut dari tangan tentara Jepang.

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x