RSUD Al Ihsan Miliki Layanan Operasi Bedah Jantung, Dewi Basmala: Menjadi Rujukan di Jawa Barat

30 September 2023, 13:58 WIB
Bersama ketua tim operasi bedah jantung dr. Navy Laksmono, Sp.BTKV, Dirut RSUD Al Ihsan dr Dewi Basmala Mars dan Kepala Dinas Kesehatan Jawa Barat dr. Raden Vini Adiani Dewi saat menggelar jumpa pers, Sabtu 30 September 2023. /Rustandi /Jurnal Soreang

JURNAL SOREANG - Pertama kali, Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Al Ihsan di Kabupaten Bandung sukses melakukan operasi bedah jantung salah satu pasien.

Hal tersebut dikatakan ketua tim operasi, dr. Navy Laksmono, Sp.BTKV saat menggelar jumpa pers dalam acara hari jantung sedunia 2023 di Holiday Inn, Jalan Dr. Djunjunan Bandung, Sabtu, 30 September 2023.

Menurutnya, dengan memiliki SDM dan sarana prasarana tersebut akan menjadi rujukan dan alternatif bagi pasien yang akan melakukan bedah jantung dan tidak perlu ke RSHS dan RS Harapan Kita Jakarta.

Baca Juga: Calon Anggota DPD Dilarang Melaksanakan Kampanye Anggota DPR, Simak PKPU No 15 2023

Dr Navy menjelaskan, dengan adanya sarana dan prasarana bedah jantung di RSUD Al Ihsan siap melayani masyarakat atau pasien di Jawa Barat.

"Alhamdulillah, pada 17 September 2023 lalu RSUD Al Ihsan berhasil melakukan operasi bedah jantung pertama dengan pasien seorang ibu berusia 45 tahun. Pasien tersebut memiliki kelainan jantung bawaan," kata Dr Navy kepada awak media.

Dr Navy mengatakan, pelaksanaan operasi bedah jantung tersebut bisa dibilang terlambat. Tapi, dengan tenaga yang siap dan sarana yang memadai, pihaknya sukses menggelar operasi selama 2,5 jam.

"Sebenarnya itu sudah terlambat. Tapi alhamdulillah operasi berjalan lancar. Kami lakukan operasi selama 2,5 jam, dan sekarang pasien sudah pulang, sudah normal kembali," akunya.

Baca Juga: Peraturan KPU: Kampanye Pemilu DPRD Kabupaten Kota, Pasal 17 Mengatur Ketentuannya

Lebih lanjut Dr Navy mengatakan, operasi bedah jantung yang pertama kali dilakukan di RSUD Al Ihsan berbarengan dengan momen hari jantung sedunia 2023.

"Operasi Bedah Jantung Pertama di RSUD Al Ihsan Provinsi Jabar dalam Rangka Peringatan Hari Jantung Sedunia Tahun 2023," tegasnya.

Hal yang sama dikatakan dr Dewi Basmala Mars Direktur RSUD Al Ihsan, operasi bedah jantung merupakan layanan terbaru dari RSUD Al Ihsan.

Sebagai rumah sakit milik Pemprov Jabar, RSUD Al Ihsan berkomitmen untuk bisa membantu meringankan beban masyarakat dan siap memberikan pelayanan terbaik kepada seluruh pasien.

Baca Juga: Kebijakan Pemerintah Belum Berpihak kepada Diniyah, Ustaz Daud: Insentif Ustaz dan Bantuan Sarana Sangat Minim

"Tentu, sebagai RSUD milik pemerintah Jawa Barat akan memberikan pembuktian dan mewujudkan pelayanan yang terbaik agar masyarakat tras," katanya.

Hal tersebut menjadi komitmen RSUD Al Ihsan, apalagi saat ini sudah memiliki SDM dan sarana prasarana untuk melakukan bedah jantung. Jadi, pihaknya siap memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat Jabar khususnya pasien.

"Alhamdulillah, Jabar sangat kaya akan SDM dan RSUD Al Ihsan memiliki sarana prasarana bedah jantung, sehingga akan menjadi rumah sakit rujukan di Jawa Barat," katanya.

Hal itu mendapat apresiasi dr. Raden Vini Adiani Dewi kepala Dinas Kesehatan (Kadiskes) Jawa Barat, dengan memiliki sarana dan SDM, RSUD Al Ihsan akan menjadi rujukan penanganan pasien penyakit jantung.

Baca Juga: 10 Daerah dengan Kerawanan Tertinggi Isu Netralitas ASN, Bawaslu: ASN Itu Harus Netral

"Ya, dengan memiliki sarana, prasarana dan SDM yang sudah terbukti sukses melakukan operasi bedah jantung. Tentu, RSUD Al Ihsan menjadi rujukan penanganan pasien jantung," pungkasnya.***

Editor: Rustandi

Tags

Terkini

Terpopuler