Tips Parenting : Latih Anak Menjadi Mandiri Dengan Rutin Melakukan Aktifitas Ini di Rumah

- 4 Juni 2023, 17:53 WIB
ilustrasi merapikan tempat tidur anak.
ilustrasi merapikan tempat tidur anak. /instagram/@montessori_activities/

 

 

JURNAL SOREANG - Memiliki peran sebagai orang tua adalah tugas yang penting dan kompleks. Tentu anda menginginkan anak menjadi pribadi yang mandiri. Mengajari anak dasar-dasar bertahan hidup adalah keterampilan yang sangat dibutuhkan oleh anak kelak.

Menerapkan pendekataan Montessori di rumah dapat menjadi salah satu metode yang dapat diaplikasikan pada anak. Dikutip dari laman wikipedia, Metode Montessori adalah suatu metode pendidikan untuk anak-anak, berdasar pada teori perkembangan anak dari Dr. Maria Montessori, seorang pendidik dari Italia di akhir abad 19 dan awal abad 20. Metode ini diterapkan terutama di pra-sekolah dan sekolah dasar, walaupun ada juga penerapannya sampai jenjang pendidikan menengah.

Anda dapat membantu anak untuk melatih dasar bertahan hidup dengan memberikan pengalaman belajar yang mendalam. Ini memungkinkan anak untuk mengembangkan keterampilan kognitif, motorik, sosial dan emosional secara mandiri.

Baca Juga: Lee Chong Wei, Legendaris Bulutangkis Malaysia, Diprotes Taufik Hidayat Terkait BWF Hall of Fame 2023

Berikut ini adalah ide kegiatan untuk anak, yang dapat meningkatkan kemampuan dasarnya. Aktivitas ini dapat anda lakukan di rumah.

  1. Kegiatan untuk Usia 2-3 Tahun

  • Menyusun buku di rak

  • Memberi makan hewan peliharaan

  • Mengembalikan mainan ke tempatnya

  • Menata bantal dan guling di tempat tidur

  • Menaruh baju kotor di tempat cucian

 

  1. Kegiatan untuk Usia 4-5 Tahun

  • Membersihkan meja

  • Menyiram tanaman

  • Merapikan tempat tidur

  • Mengelap debu di meja jendela

  • Memasukan barang belanjaan bulanan

Baca Juga: Dapat Hoki! Diramalkan 4 Zodiak Raih Kesuksesan Finansial dan Karir Gemilang di Bulan Juni 2023

Tetaplah terbuka untuk belajar dan berkembang sebagai orang tua. Setiap anak memiliki keunikannya masing-masing, jadi temukan pendekatan yang paling cocok untuk anak anda dan perhatikan kebutuhan mereka.***

 

 

Ikuti terus dan share informasi Anda di media sosial Google News Jurnal SoreangFB Page Jurnal SoreangYouTube Jurnal SoreangInstagram @jurnal.soreang, dan TikTok @jurnalsoreang

Editor: Josa Tambunan

Sumber: instagram @anakbundaindonesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x