Pakar Kesuburan : 15 – 20 Persen Pasutri di Jawa Tengah Alami Masalah Infertilitas

25 Juli 2023, 08:35 WIB
dr Julia Darmawan : pasutri di Jateng 15-20 persen mandul /Uut

 

 

JURNAL SOREANG, YOGYAKARTA – Sedikitnya 15 hingga 20 persen pasutri (pasangan suami isteri) di Jawa Tengah masalah infertilitas atau kemandulan.

 

Fakta itu diungkap pakar kesuburan dari Solo dr. Julia Darmawan, MPH di Yogyakarta, Senin 24/7/23.

 

Julia mengatakan, cukup banyak pasutri khususnya yang berada pada usia subur yang ternyata mengalami masalah infertilitas.

Baca Juga: Mengapa Kacang Tanah, Kacang Mete, dan Kacang Almond bukan Kacang Asli? Ini Jawaban Ilmiahnya 

“Kisarannya antara 15 hingga 20 persen pasutri di Jawa Tengah khususnya Solo mengalami masalah infertilitas,” katanya

 

Dengan adanya data ini, menunjukkan bahwa banyak pasangan di wilayah ini yang mengalami tantangan dalam merencanakan kehamilan secara alami.

 

Menjurut Juia, salah satu pilihan untuk memiliki anak kandung, adalah dengan mengikuti program bayi tabung atau  in vitro fertilization (IVF).

Baca Juga: 7 Manfaat Kesehatan Buah Tomat, Mengapa Jangan Dimakan Mentah-Mentah 

Untuk membantu pasangan suami isteri di Jawa Tengah khususnya di Solo Morula IVF Indonesia menggandeng RS Indriati Solo Baru untuk terus memberikan layanan terbaik dan solusi terintegrasi bagi para pasangan yang membutuhkan.

 

Dalam perjalanan 25 tahun Morula IVF sebagai penyedia layanan kesehatan reproduksi, Morula IVF Indonesia telah berhasil membantu lebih dari 10.000 bayi lahir melalui program IVF.

 

“Kolaborasi dengan RS Indriati Solo Baru dalam menyelenggarakan Morula Anniversary Fertility Talkshow dan peluncuran Women Specialist Care Center merupakan langkah konkret kami untuk menyediakan akses yang lebih luas bagi masyarakat di Solo dan sekitarnya dalam meraih impian memiliki keluarga yang bahagia dan lengkap," tambahnya.

 

Baca Juga: Manfaat Daun Sukun Bagi Kesehatan, Bisa untuk Obat Diabetes 

*) Ikuti terus dan share informasi Anda di media sosial Google News Jurnal SoreangFB Page Jurnal SoreangYoutube Jurnal SoreangInstagram @jurnal.soreang dan TikTok @jurnalsoreang –e

 

 

Editor: Drs Tri Jauhari

Tags

Terkini

Terpopuler