Bamuswari Demo Pabrik PT Tirta Fresindo Jaya di Cicalengka Bandung, Ini Tuntutannya

- 16 Januari 2024, 15:14 WIB
Badan Musyawarah Indonesia (Bamuswari) melakukan aksi demo terhadap pabrik PT Tirta Fresindo Jaya yang berlokasi di Desa Tenjolaya, Kecamatan Cicalengka, Kabupaten Bandung.
Badan Musyawarah Indonesia (Bamuswari) melakukan aksi demo terhadap pabrik PT Tirta Fresindo Jaya yang berlokasi di Desa Tenjolaya, Kecamatan Cicalengka, Kabupaten Bandung. /Yusup Supriatna /Jurnal Soreang

JURNAL SOREANG - Badan Musyawarah Indonesia (Bamuswari) melakukan aksi demo terhadap pabrik PT Tirta Fresindo Jaya yang berlokasi di Desa Tenjolaya, Kecamatan Cicalengka, Kabupaten Bandung.

Pabrik yang tergabung dalam Mayora Group tersebut didemo ratusan massa dengan sejumlah tuntutan pada Senin 15 Januari 2024.

Ketua Bamuswari, Maman Abdurahman mengatakan, dampak dari berdirinya pabrik tersebut mengakibatkan sejumlah wilayah dalam radius tertentu mengalami kesulitan air.

Baca Juga: Memberdayakan Pendidik dengan PMM: Revolusi Pendidikan melalui Kurikulum Merdeka

"Dikarenakan pengambilan air berlebih oleh pihak pabrik, tentunya ini menjadi persoalan untuk masyarakat sehingga menyebabkan kekeringan semakin parah," kata Maman dalam keterangannya, Senin siang.

Maman menuturkan, pengambilan sumber daya alam tanpa ada proses perawatan ekosistemnya merupakan suatu kejahatan eksploitasi lingkungan.

Dijelaskannya, tahun 2023 merupakan tahun kemarau terpanjang selama beberapa waktu terakhir, dimana fenomena El Nino disinyalir menjadi salah satu faktor penyebab kekeringan tersebut.

Baca Juga: Kasus Pungli Rp6,1 Miliar di Rutan KPK, Dewas Periksa 169 Orang dan Pecat 1 Pegawai

Halaman:

Editor: Yusup Supriatna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x