Menko PMK Hadiri Peluncuran Transformasi Pelayanan BPJS Kesehatan, Adakah Perubahan?

- 2 Oktober 2023, 10:12 WIB
Jajaran BPJS Kesehatan Cabang Soreang menyimak sambutan   Direktur Utama BPJS Kesehatan, Ali Ghufron Mukti
Jajaran BPJS Kesehatan Cabang Soreang menyimak sambutan Direktur Utama BPJS Kesehatan, Ali Ghufron Mukti /Sarnapi/JURNAL SOREANG

JURNAL SOREANG- Menko Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) H. Muhadjir Effendy dan Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin menghadiri peluncuran transformasi pelayanan Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) yang dikelola BPJS Kesehatan.

BPJS Kesehatan juga memberikan apresiasi dan penghargaan kepada fasilitas kesehatan yang memberikan pelayanan terbaik kepada para peserta BPJS Kesehatan.

Acara yang juga diikuti para karyawan BPJS Kesehatan di seluruh Indonesia termasuk BPJS Kesehatan Cabang Soreang secara daring ini juga dihadiri jajaran Dewan Pengawas BPJS Kesehatan, dan Ombudsman berlangsung pada Senin 2 Oktober 2023.

 

Menurut Direktur Utama BPJS Kesehatan, Ali Ghufron Mukti, kriteria penilaian untuk fasilitas kesehatan di antaranya inovasi dalam pelayanan, transformasi mutu layanan, maupun pelaksanaan janji pelayanan.

"Transformasi pelayanan ini berujung kepada pelayanan yang mudah, cepat dan setara," ujarnya yang menambahkan acara juga sekaligus pertemuan nasional fasilitas kesehatan dan kepala Dinkes Provinsi dan Kabupaten/kota.

Ali Ghufron mengakui masih ada oknum yang mempersulit pelayanan peserta BPJS Kesehatan misalnya mengatakan tempat tidur di rumah sakit penuh.

Baca Juga: Peserta BPJS Kesehatan Kini Tak Bingung Lagi, di RSUD Al Ihsan Baleendah Kini Tersedia Pelayanan Informasi

Halaman:

Editor: Sarnapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x