Tari Angguk Meriahkan Penyambutan Kontingen Olimpiade Informatika Internasional 2022

- 12 Agustus 2022, 06:19 WIB
Semarak kedatangan kontingen internasional dari berbagai negara yang akan berkompetisi di ajang Olimpiade Informatika Internasional atau International Olympiad in Informatics (IOI) di Yogyakarta disambut dengan Tari Angguk yang merupakan tari tradisional dari Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Semarak kedatangan kontingen internasional dari berbagai negara yang akan berkompetisi di ajang Olimpiade Informatika Internasional atau International Olympiad in Informatics (IOI) di Yogyakarta disambut dengan Tari Angguk yang merupakan tari tradisional dari Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta. /Kemendikbud ristek/

Sebagai informasi, IOI di tahun 2022 merupakan pelaksanaan yang ke-34 dimana kesuksesan perhelatan kompetisi internasional tersebut akan dibuktikan dari hasil kolaborasi Pemerintah Pusat, Daerah, Swasta dan juga Media.

Saat kemeriahan penyambutan, selain ditampilkan Tari Angguk, perwakilan beberapa SMA dan SMK di DI Yogyakarta melakukan pemasangan syal motif batik kepada masing-masing peserta dari tiap negara.

Baca Juga: Keren! SD Assalaam Kirim 29 Siswa untuk 39 Cabang Lomba Olimpiade Nasional di Surabaya

Berbagai kesan dan testimoni turut dibagikan perwakilan kontingen dari berbagai negara dan pendamping kontingen (_Liaison Officer_).

Kontingen dari Spanyol yang berisikan 5 siswa sekolah menengah atas dan 1 orang ketua kontingen merasa bahagia mendapat kesempatan mengikuti IOI.

“Ini merupakan kesempatan yang pertama kali kami mengunjungi Indonesia, negara yang bersahaja dengan cuaca yang hangat. Sebagai persiapan mengikuti IOI, tim kami mengadakan pelatihan khusus sepanjang tahun lalu dengan ditambah persiapan khusus di 2 minggu terakhir jelang IOI,” tegas ketua kontingen tim Spanyol yang merupakan guru sekolah menengah atas yang mengajar _Introduction to Programming_, Jacobo Vilella Vilahur, seraya berharap tim Spanyol minimal mendapat meraih perunggu.***

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: Kemendikbud Ristek


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x