Dijamin Kopong! Resep dan Cara Membuat Onde-onde Manis Telur Asin

- 5 Juli 2022, 20:05 WIB
Dijamin Kopong! Resep dan Cara Membuat Onde-onde Manis Telur Asin
Dijamin Kopong! Resep dan Cara Membuat Onde-onde Manis Telur Asin /Tangkapan Layar Youtube

JURNAL SOREANG – Onde-onde menjadi cemilan yang disukai semua orang karena memiliki cita rasa yang enak dan unik.

Onde-onde merupakan makanan ringan yang berbahan dasar tepung ketan yang diolah menjadi gorengan.

Membuatnya juga ternyata mudah dan tidak sulit, bisa dipraktekan sendiri di rumah.

Inilah resep dan cara membuat Onde-onde manis telur asin yang dijamin kopong dan juga enak.

Baca Juga: Naik Haji 2022 : Fakta Unik Rompi Penurun Suhu, Untuk Antisipasi Jemaah Heat Stroke di Arab Saudi

Bahan kulit onde:

40 gr kentang, kukus

50 gr gula pasir

145 gr Tepung Ketan

90 gr air panas

10 gr minyak goreng

¼ sdt garam

Isian telur asin:

65 gr margarin, suhu ruang

25 gr Tepung Maizena

60 gr Gula Halus

25 gr susu bubuk

3 butir kuning telur asin, kukus, haluskan

¼ sdt garam

1 sdt ekstrak vanila

Tepung Maizena untuk pelapis

Baca Juga: Kembali Menggila di Badminton Malaysia Masters 2022, Fajar Alfian dan Rian Ardianto Kalahkan Wakil Tuan Rumah

Bahan lapisan:

Wijen

100 gr air

1-2 sdm Tepung Maizena

Langkah:

1. Untuk isian, campurkan margarin, telur asin, susu bubuk, garam, BOLA Deli tepung maizena, BOLA Deli gula halus, dan ekstrak vanila, aduk rata

2. Bungkus dengan plastic wrap, masukkan ke dalam kulkas minimal tiga jam

3. Bagi isian menjadi 10 bagian, balurkan ke dalam BOLA Deli tepung maizena kemudian bulatkan

4. Masukkan isian ke dalam freezer selama 20-30 menit

5. Untuk kulit onde, campurkan BOLA Deli tepung ketan, gula, kentang, minyak, dan garam, aduk rata

6. Tambahkan air panas, uleni hingga tercampur rata kemudian tutup dengan plastik wrap, diamkan selama 15-30 menit

7. Uleni adonan kulit lalu bentuk memanjang, potong menjadi 10 bagian atau 30 gram

8. Bentuk kulit onde seperti mangkuk, isi dengan isian telur asin lalu bulatkan perlahan

9. Campurkan air dengan tepung maizena lalu masukkan onde ke dalam air kemudian ke dalam wijen

10. Panaskan minyak, goreng onde di api kecil selama 8 menit sambil diaduk perlahan

11. Setelah mengembang, besarkan api di api sedang masak hingga kuning keemasan, tiriskan

12. Onde-onde isi telur asin siap disajikan

Baca Juga: Jelang Agenda Sidang Perdana Digelar Doni Salmanan Tak Mau Banyak Bicara, Dinan Fajrina Tulis Pesan Ini

Bagaimana sangat mudah bukan?***

Editor: Nurma Latifah

Sumber: YouTube Devina Hermawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah