Ribuan tenaga pekerja Pariwisata Divaksinasi Covid Tahap Pertama, Proteksi Diri Saat Layani Wisatawan

- 4 Mei 2021, 16:03 WIB
3.020 Pelaku Budparekraf Laksanakan Vaksinasi Covid-19 di The Trans Luxury Hotel, Selasa 4 Mei 2021.
3.020 Pelaku Budparekraf Laksanakan Vaksinasi Covid-19 di The Trans Luxury Hotel, Selasa 4 Mei 2021. /The Trans Luxury Hotel/

Yana pun menyampaikan dengan adanya pandemi Covid-19 ini, PAD Kota Bandung dari sektor pariwisata turun 50 persen. Itu karena sempat ditutupnya tempat-tempat pariwisata di Kota Bandung."Ya karena memang Kota Bandung itu (PAD terbesarnya) dari jasa dan pariwisata, jadi begitu ditutup semua tahun lalu sektor-sektor itu ya otomatis begitu," katanya.

Selain itu, Yana mengatakan dalam relaksasi ekonomi, terutama di sektor pariwisasta, Pemerintah Kota Bandung sangat berhati-hati dalam membuat keputusan. Hal itu agar tidak terjadi klaster baru.

"Sejak beberapa waktu lalu, kita juga sudah merelaksasi ekonomi di beberapa sektor pariwisata tapi tentunya kita juga sangat berhati-hati, dalam membuka relaksasi ini menerapkan SOP," katanya.

Baca Juga: ASN dan Keluarganya Dilarang Mudik, Menteri PANRB: Tindak Tegas Bagi yang Melanggar

"Kita harus simulasi dulu. Harus meyakinkan bahwa protokol kesehatan diterapkan dengan baik dengan benar di tempat-tempat yang akan kita beri relaksasi ekonomi. Dan alhamdulillah sebetulnya sampai saat ini tidak ada klaster baru di sektor-sektor yang kita beri relaksasi ekonomi," ungkapnya.

Sementara itu, General Manager The Trans Luxury Hotel, Farid Ananta Patria bersyukur bahwa pengajuan tempat vaksinasi di area Trans Studio direspon dengan baik oleh Pemerintah Kota Bandung.

"Kami teruskan dengan bekerja sama bersama rekan-rekan asosiasi yang semuanya bergerak dalam bidang budaya pariwisata, ekonomi kreatif dan tempat-tempat wisata di kota Bandung," katanya.***

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: Humas Pemkot Bandung


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x