Pemesan Sabu 1 Kg dari Nigeria Dibekuk, Polisi: Modusnya Pengiriman Paket

- 5 Agustus 2021, 16:54 WIB
Para tersangka kasus narkoba yang diamankan polisi./PMJ News/
Para tersangka kasus narkoba yang diamankan polisi./PMJ News/ /

JURNAL SOREANG- Kepolisian daerah (Polda) Metro Jaya, berhasil membekuk salah seorang pelaku penerima paket sabu sebanyak 1 kg dari Nigeria, Afrika.

Satu orang pria diduga sebagai pemesan berinisial RR diringkus tim penyidik Unit 2 Subdit 1 Ditresnarkoba Polda Metro Jaya karena kedapatan menerima paket kiriman sabu seberat satu kilogram. 

Diketahui, paket sabu tersebut dikirim langsung dari Afrika melalui Bandara Soekarno-Hatta.

Baca Juga: Terungkap, Nia Ramadhani sudah Lama Gunakan Sabu , Polisi: Nia Ramadhani Pakai Sabu Sejak Main Sinetron

"Satu kilo dengan tersangka berinisial RR, pengungkapannya 15 Juli 2021 lalu, di depan Alfamart di Jalan Sultan Ageng Tirtayasa, Kuningan Indah, Tangerang," ungkap Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus di Gedung Narkoba Polda Metro Jaya dikutip dari PMJ News, Rabu 4 Agustus 2021.

Menurutnya, modus yang dilakukan pelaku adalah dengan melakukan pengiriman melalui paket.

Pengungkapan ini kata Yusri, berawal dari informasi masyarakat ada  paket barang berisi sabu dari negara Nigeria, Afrika. 

Baca Juga: Mengejutkan, Polisi Ungkap Bukan Lima Bulan Ternyata Nia Ramadhani Telah Lama Gunakan Sabu

"Kemudian petugas bergegas bergerak cepat melakukan pendalaman dan memang betul jalurnya melewati Bandara Soekarno-Hatta. Sehingga perlu dikoordinasikan dengan Bea Cukai," paparnya.

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x