Inilah Naskah Ceramah Ramadhan 2024 Tentang Keutamaan Sahur, Lengkap Ada Link Download PDF-nya, Gratis!

- 17 Maret 2024, 12:22 WIB
Ilustrasi, Inilah Naskah Ceramah Ramadhan 2024 Tentang Keutamaan Sahur, Lengkap Ada Link Download PDF-nya, Gratis!
Ilustrasi, Inilah Naskah Ceramah Ramadhan 2024 Tentang Keutamaan Sahur, Lengkap Ada Link Download PDF-nya, Gratis! /Freepik/freepik.

Baca Juga: Upaya Bersama Kemendikbudristek dan Dharma Wanita Persatuan dalam Lawan Kekerasan di Satuan Pendidikan

Hadirin yang dimuliakan Allah, Ada poin yang menarik dalam penjelasan Imam Ibnu Hajar
di atas. Yaitu, sahur menjadi sebab kita berbagi sedekah kepada orang lain yang membutuhkan makan sahur pada waktu sahur. Poin ini penting, tidak hanya bagi orang yang bersahur, tetapi bagi orang yang mau menyediakan makan sahur bagi orang lain. Poin ini sering dilupakan masyarakat kita. Memberi atau menyiapkan makan sahur untuk orang lain adalah suatu amalan yang utama.

Amalan menyiapkan makan sahur untuk orang lain sering dianggap remeh. Padahal, ia merupakan amalan sosial yang utama. Karena, amalan tersebut merupakan ibadah sosial yang dilakukan di bulan Ramadan untuk membantu orang yang akan menjalankan kewajiban agama. Dalam sebuah
kaidah fikih dikatakan, al-muta’addi afdhalu min al-qashir. Artinya, ibadah yang dapat bermanfaat untuk orang lain lebih utama dibanding ibadah yang hanya kembali kepada pelakunya. Menyiapkan makan sahur adalah bentuk saling tolong-menolong dalam kebaikan.

Baca Juga: Tertibkan Balap Liar di Majalaya Bandung, Polisi Amankan Dua Remaja dan Sita Pisau Sangkur

Al-Qur’an mengatakan, wa ta’awanu ‘ala al-birri wa at-taqwa (saling tolong- menolonglah dalam kebaikan dan ketakwaan). Tidak diragukan lagi bahwa menolong orang lain yang akan menjalankan ibadah puasa Ramadan adalah bentuk tolong- menolong dalam kebaikan dan ketakwaan. Sedekah yang paling utama adalah sedekah di bulan Ramadan. Dalam riwayat Imam al-Tirmidzi disebutkan bahwa Rasulullah SAW pernah mengatakan, afdhalu as-shadaqah shadaqah fi Ramadan.

Artinya, sedekah yang paling utama adalah sedekah di bulan Ramadan. Berbagi makan sahur atau menyiapkan makan sahur merupakan bentuk sedekah di bulan Ramadan.
Sampai di sini, dapat kita pahami bahwa makan sahur memiliki banyak kebaikan. Salah satu kebaikan itu adalah memberi kesempatan orang berbuat baik kepada orang lain dengan cara berbagi atau menyiapkan makan sahur.

Baca Juga: RAMALAN SHIO BESOK 17 Maret 2024! Babi, Ayam, dan Anjing Jangan Biarkan Kekecewaan Mematahkan Semangat

Itulah contoh naskah ceramah Ramadhan 2024 tentang keutamaan menyiapkan makan sahur.

Anda dapat download naskah ceramah ini melalui link berikut ini, KLIK DI SINI!!!.

Naskah berjudul keutamaan menyiapkan makan sahur di atas terdapat di dalam halaman ke 8 di dalam buku tersebut.***

Halaman:

Editor: Kinanti Putri Rudiana

Sumber: Kemenag


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x