Jangan Sampai Salah! Inilah Bacaan Doa dan Cara untuk Menyembelih Hewan Kurban

- 28 Juni 2023, 13:37 WIB
Ilustrasi Bacaan Doa dan Cara Menyembelih Hewan Kurban Sesuai Syariat Islam.
Ilustrasi Bacaan Doa dan Cara Menyembelih Hewan Kurban Sesuai Syariat Islam. /Freepik

JURNAL SOREANG - Bacaan doa dan cara yang benar untuk menyembelih hewan kurban adalah informasi yang harus diketahui bagi para penyembelih hewan kurban.

Disamping itu, waktu yang paling utama untuk menyembelih hewan kurban yaitu pada hari Idul Adha, setelah shalat Idul Adha dilaksanakan hingga sebelum masuk waktu Zhuhur.

Pada saat yang sama, penyembelihan hewan kurban lebih diutamakan kepada shahibul kurban atau dari orang yang berkurban, seperti yang dilakukan oleh Nabi Muhammad.

Baca Juga: Kejuaraan Eropa U-21 : Swiss Diramal akan Imbang 2-2 Lawan Prancis, Arnaud Kalimuendo Cetak Gol Lagi ?  

Namun, jika shahibul kurban tidak mampu menyembelih hewan kurbannya sendiri, maka orang lain dapat melakukan (mewakili) penyembelihan.

Inilah bacaan doa serta cara untuk menyembelih hewan kurban yang tepat:

1. Menggunakan alat penyembelihan yang tajam

“Diriwayatkan dari Syaddad bin Aus ra. dari Rasulullah saw. beliau pernah merindukan: Ada dua hal yang selalu saya jaga yang berasal dari Rasulullah saw. Rasulullah berdoa: “Allah memerintahkan kebaikan kepada segala sesuatu. Apabila kamu membunuh, maka baguskanlah cara dan keadaan dalam membunuh, dan apabila kamu menyembelih, maka baguskanlah penyembelihannya, dan hendaklah menajamkan pisaunya, dan menenangkan hewan sembelihannya.” (HR Muslim).

Halaman:

Editor: Josa Tambunan

Sumber: Berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x