THR Selalu Dirindukan Masyarakat Khususnya Pekerja, Namun Tahu Kah Bagaimana Awal Mula Ada THR di Indonesia?

- 30 Maret 2023, 14:53 WIB
Ilustrasi Tunjangan Hari Raya (THR) bagi karyawan sebuah perusahaan.
Ilustrasi Tunjangan Hari Raya (THR) bagi karyawan sebuah perusahaan. /Istimewa/Telusur

JURNAL SOREANG – Tunjangan Hari Raya (THR) adalah uang bak angpao yang diberikan menjelang hari raya idul fitri.

Kabar gembira untuk masyarakat tahun ini, THR lebaran akan cair maksimal H-7 idul fitri. Sekaligus jadwal libur juga diperpanjang.

Tapi tahukah kamu sejarah munculnya THR? Yuk simak ceritanya:

THR pertama kali muncul di Indonesia pada tahun 1950, dikenalkan oleh Perdana Menteri Masyumi, Soekiman Wirjosandjojo sekaligus adik pendiri Jong Java.

 Saat menjabat sebagai perdana menteri, beliau memberikan tunjangan hari raya kepada PNS atau ASN sebagai bentuk usaha untuk menyejahterakan masyarakat.

Kebetulan, saat itu perekonomian Indonesia sedang stabil, sehingga dapat menjalankan program tersebut.

Namun, kebijakan tersebut menimbulkan kecemburuan oleh pihak buruh swasta yang merasa berhak menerima kebijakan yang sama sesama pekerja.

Baca Juga: Ketentuan Pemberian THR Keagamaan, Pekerja Kurang dari Satu Tahun Tetap Berhak Dapat, Ini Penjelasannya

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: SPTSK SPSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x