3 Menu Berbuka yang Disukai Rasulullah SAW, Salah Satunya Pas Dibuat Kolak

- 6 April 2022, 16:52 WIB
Harus Dicoba! Cara Membuat Bubur Candil Labu untuk Menu Takjil Buka Puasa. Labu juga makanan favorit Rasul
Harus Dicoba! Cara Membuat Bubur Candil Labu untuk Menu Takjil Buka Puasa. Labu juga makanan favorit Rasul /Tangkapan layar YouTube atha naufal

JURNAL SOREANG - Menyiapkan menu berbuka puasa menjadi sebuah kegalauan bagi para ibu rumah tangga.

Terlebih saat ini harga sembako di pasaran melonjak naik. Apalagi  kebingungan juga saat akan memasak menu berbuka.

Ternyata ada, menu buka puasa yang menjadi kesukaan Rasulullah SAW. Selain rasanya yang nikmat, menu tersebut pun menyehatkan dan menyegarkan tubuh.

Penasaran apa saja menu berbuka puasa ala Rasulullah SAW? Umat Islam sudah seharusnya meneladani semua sikap kebaikan yang dicontohkan oleh Nabi Muhammad SAW.

Baca Juga: MENU BUKA PUASA: Minuman Segar Es Mentimun Serut, Bagaimana Cara Membuatnya?

Termasuk dalam hal berbuka puasa. Pilihan makanan yang menjadi kesukaan Rasulullah SAW saat berbuka puasa pun sangat tepat dijadikan sebagai referensi hidangan berbuka oleh umat Islam.

Bukan sembarangan, makanan yang menjadi favorit Rasulullah SAW ini tentunya akan memberikan banyak manfaat bagi kesehatan tubuh.

Berikut ini rekomendasi menu untuk buka puasa favorit Rasulullah SAW.
Dilansir dari berbagai Sumber.

Baca Juga: Harus Dicoba! Cara Membuat Bubur Candil Labu untuk Menu Takjil Buka Puasa Ramadhan

1.Kurma
Rasulullah SAW menyarankan umat Islam untuk mengonsumsi kurma di saat berbuka puasa dengan jumlah yang ganjil, seperti tiga dan seterusnya. dalam hadis riwayat At-Tirmizi dikatakan bahwa:

“Apabila kamu ingin berbuka, berbukalah dengan kurma. Jika tidak ada, minumlah air putih karena ia suci,” (HR. At-Tirmizi).

Kurma sangat baik untuk menggantikan energi tubuh yang hilang setelah berpuasa karena memiliki kandungan gula yang alami. Rasanya yang manis dan nikmat juga dapat membuat perut merasa kenyang lebih lama.

Baca Juga: Anti Ribet! Cara Membuat Bubur Sumsum Pandan, Menu Seger Cocok Untuk Buka Puasa Ramadan

2.Madu
Madu sudah tidak diragukan lagi manfaatnya. Bahkan, di dalam Al Quran pun disebutkan bahwa madu adalah obat bagi manusia.

“Dan Rabbmu mengilhamkan kepada lebah: ‘Buatlah sarang-sarang di bukit-bukit, di pohon-pohon kayu, dan di tempat-tempat yang dibikin manusia.’ Kemudian makanlah dari tiap-tiap (macam) buah-buahan dan tempuhlah jalan Rabbmu yang telah dimudahkan (bagimu).

3.Labu
Labu juga menjadi salah satu buah favorit Rasulullah SAW untuk berbuka puasa. Buah labu memiliki manfaat yang sangat baik untuk kesehatan.

Baca Juga: Trending, Konsumsi Labu Kuning Bisa Sembuhkan Covid-19? Ini Faktanya

Kandungan air yang mencapai 97 persen pada buah labu menjadikannya berkhasiat untuk mengisi cairan di dalam tubuh kita selama berpuasa.

Buah ini juga biasa dibuat kolak di Indonesia.***

Editor: Sarnapi

Sumber: berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah