Sulit Tenang dalam Sholat? Berikut 7 Cara Agar Sholat Bisa Khusyu, Salah Satunya Wudhu yang Sempurna

- 28 Agustus 2021, 20:48 WIB
Sulit Tenang dalam Sholat? Berikut 7 Cara Agar Sholat Bisa Khusyu, Salah Satunya Wudhu yang Sempurna
Sulit Tenang dalam Sholat? Berikut 7 Cara Agar Sholat Bisa Khusyu, Salah Satunya Wudhu yang Sempurna /Pexels/GabbyK

JURNAL SOREANG - Umat Islam di seluruh dunia sudah terbiasa dengan ibadah sholat lima waktu.

Namun, seringkali muncul masalah dalam sholat. Salah satu masalah tersebut adalah tidak khusyu ketika sholat.

Sebelum lebih jauh mengatasi masalah khusyu dalam sholat, perlu dipahami terlebih dulu makna dari kata khusyu.

Baca Juga: 5 Bagian Tubuh yang Sering Dijadikan Sarang oleh Jin dan Setan, Salah Satunya Kuku

Diketahui Khusyu adalah upaya mengerahkan segenap pikiran dan hati hanya kepada Allah SWT.

Dengan demikian, munculnya pikiran-pikiran yang lewat ketika sedang shalat menjadi salah satu hambatan mencapai khusyu.

Muhammad Hasbi al-Shiddiqie berkata, khusyu adalah mereka yang melakukan shalat yang anggota tubuhnya tenang dan jiwanya menghadirkan hati kepada Allah.

Menghambakan diri kepada Allah SWT seperti shalat dan berdoa memohon sesuatu dari Allah SWT.

Baca Juga: Jika Didekati Kucing, Ternyata Ada 3 Pertanda Ini dari Allah kepada Kita

Lantas, bagaimana agar sholat bisa khusyu? Dikutip Jurnal Soreang dari akun Instagram @muzaamilhb, berikut 7 cara dan tips agar bisa khusyu dalam sholat:

1. Hadirkan rasa yakin dilihat Allah (Ihsan);

2. Simak dan respon Azan saat shalat wajib;

3. Wudhu yang sempurna dan tidak boros air, juga tidak dalam keadaan menahan BAB/BAK;

Baca Juga: 3 Waktu yang Kurang Baik untuk Tidur Menurut Islam, Salah Satunya Setelah Subuh

4. Gunakan pakaian terbaik, suci, dan wangi.

5. Pahami makna bacaan shalat.

6. Shalatlah seolah shalat terakhir.

7. Usahakan pandangan fokus ke arah sujud. Kecuali saat tasyahud, mata menatap telunjuk kanan.

Baca Juga: 5 Kesalahan Saat Berwudhu yang Jarang Disadari, Salah Satunya Membasuh Lebih dari 3 Kali

Poin ketujuh tersebut sesuai dengan hadist dari Ibnu Umar radhiyallahu ‘anhu. Beliau menceritakan bagaimana cara Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam melakukan tasyahud. Dalam keterangan Ibnu Umar itu dinyatakan,

وَضَعَ يَدَهُ الْيُمْنَى عَلَى فَخِذِهِ الْيُمْنَى وَأَشَارَ بِأُصْبُعِهِ الَّتِى تَلِى الإِبْهَامَ فِى الْقِبْلَةِ وَرَمَى بِبَصَرِهِ إِلَيْهَا

Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam meletakkan telapak tangan kanannya di atas paha kanannya dan beliau berisyarat dengan jari telunjuk ke arah kiblat, serta mengarahkan pandangan mata kepadanya (telunjuk itu). (HR. an-Nasai 1160, Ibn Hibban 5/274, Ibn Khuzaimah 719. Al-A’dzami mengatakan: Sanadnya shahih).

Oleh karena itu jika ingin meraih kekhusyuan dalam shalat, ada baiknya menerapkan ketujuh cara diatas. Semoga bermanfaat.***

Editor: Sarnapi

Sumber: Instagram Muzammil Hasbalah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah