MUTIARA HIKMAH: Jadilah Pembuka Kebaikan, Penutup Kejahatan

- 24 Agustus 2021, 06:27 WIB
Puluhan Siswa Yatim SMA Negeri 1 Sigaluh Terima Santunan dari Lembaga Zakat Sekolah. Awali hari dengan membuka kebaikan sepeeti berinfak atau bersedekah.
Puluhan Siswa Yatim SMA Negeri 1 Sigaluh Terima Santunan dari Lembaga Zakat Sekolah. Awali hari dengan membuka kebaikan sepeeti berinfak atau bersedekah. /

JURNAL SOREANG- MUTIARA HIKMAH yang hadir tiap hari ini semoga bisa menjadi perenungan diri  atau muhasabah sebagai upaya berkaca terhadap amalan dan  memperbaikinya pada hari ini dan selanjutnya.

Amir bin Qays pernah berkata, "Orang yang sangat gembira di akhirat yaitu orang yang paling lama penderitaan duka citanya di dunia. Orang yang tertawa di akhirat adalah yang dahulu di dunia banyak menangis karena merasa takut kepada Allah. Sedangkan orang yang paling ikhlas imannya di hari kimat yakni orang yang banyak berpikir dna memperhatikan kehidupan di dunia".

Baca Juga: Tiga Macam Manusia di Pagi Hari, Mutiara Hikmah Hari Ini

Ulama terkenal, Abu Laits Assamarqandi,  meriwayatkan dengan sanadnya dari Abud Dardaa, Rasulullah SAW bersabda,"Sungguh ada di antara manusia yang menjadi pembuka kebaikan dan penutup kejahatan hingga dengan cara seperti itu mereka mendapat pahala. Lantas, ada juga manusia yang menjadi pembuka kejahatan dan penutup kebaikan hingga mereka menanggung dosa besar. Maka, sungguh beruntung orang yang dijadikan pembuka kebaikan dan penutup kejahatan dan berpikir sejenak lebih baik daripada bangun semalam suntuk".

Seorang bijak berkata,"Jangan memikirkan tiga macam yaitu:
1.  jangan memikirkan kemiskinan sebab akan menyebabkan kerisauan dan menambah kerakusan.

Baca Juga: Mutiara Hikmah: Saat Kita Mendoakan Orang yang Meninggal Dunia

2. Jangan memikirkan perbuatan orang yang telah menzhalimi sebab niscaya hanya membuat kedengkian dan kekerasan hati yang berlanjut kepada kemarahan,

3. jangan memikirkan tetap tinggal di dunia karena akan membuat kamu gemar mengumpulkan dunia, menunda amal kebajikan, dan melalaikan akhirat".***

Editor: Sarnapi

Sumber: Tanbighul Ghafilin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah