6 Jenis Makanan dan Minuman yang Harus Dihindari Sebelum Tidur, Bisa Ganggu Kesehatan

- 26 Agustus 2023, 21:34 WIB
6 jenis makanan dan minuman yang harus dihindari sebelum tidur. Pexels/Ivan Oboleninov
6 jenis makanan dan minuman yang harus dihindari sebelum tidur. Pexels/Ivan Oboleninov /

Sebuah studi tahun 2019 juga menemukan, mengkonsumsi tambahan gula dan karbohidrat sebelum tidur, dikaitkan dengan kemungkinan insomnia yang lebih tinggi dan kualitas tidur yang buruk. 

4. Makanan berlemak 

Penelitian menunjukkan bahwa asupan lemak yang lebih banyak, terutama lemak jenuh, dapat berdampak negatif terhadap pola tidur. 

Sebuah studi tahun 2015 pada 211 pria menunjukkan bahwa pria yang menderita insomnia memiliki asupan lemak jenuh lebih tinggi dibandingkan pria yang tidak memiliki gangguan tidur. 

Selain itu, makan makanan berat dan berlemak di malam hari dapat mempengaruhi kemampuan tertidur.

Baca Juga: RAMALAN CINTA ZODIAK 27 Agustus 2023! Capricorn, Aquarius, Pisces Nikmati Momen dan Hargai Apa yang Dimiliki

5. Makanan cepat saji 

Makanan cepat saji dan camilan kemasan mungkin bukan pilihan terbaik untuk dikonsumsi sebelum tidur. 

Sebuah studi tahun 2018 yang mencakup data terhadap 118.462 remaja berusia 12–18 tahun menemukan bahwa durasi tidur yang lebih pendek dan kualitas tidur yang buruk dikaitkan dengan asupan makanan cepat saji, seperti mie instan, dan makanan manis yang lebih tinggi. 

Namun, belum ada penelitian yang mengamati secara khusus efek makanan ultra-olahan terhadap tidur orang dewasa. 

Halaman:

Editor: Yoga Mulyana

Sumber: Healthline


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah