Waspada Gejala Long Covid 19, Atlet pun Tak Berdaya Jika Alami Ini!

- 16 Februari 2022, 16:17 WIB
ilustrasi Fenomena Long Covid yang dirasakan diseluruh dunia
ilustrasi Fenomena Long Covid yang dirasakan diseluruh dunia /

JURNAL SOREANG - Long Covid sendiri merupakan gejala yang dialami setelah terinfeksi Covid-19.

Long Covid-19 adalah suatu istilah yang menggambarkan kondisi yang dialami setelah terinfeksi.

Gejala Long Covid-19 biasanya dirasakan oleh penyintas Covid-19 dengan berbagai gejala.

Baca Juga: Dipopulerkan Irfan Hakim, Kini Tren Memelihara Reptil Semakin Diminati Publik Figur

Long Covid-19 bisa dibilang suatu bentuk penurunan kualitas fungsi dari beberapa organ tubuh manusia.

Penurunan kualitas hidup akan dirasakan penderita Long Covid-19, beberapa diantaranya merasakan gejala yang cukup berat.

Dikutip dari akun instagram Humas Jabar, fenomena Long Covid-19 sangat dirasakan oleh penyintas Covid-19 khususnya atlet olahraga.

Baca Juga: Jarang Diketahui, Aturan mengemudi Kendaraan Ternyata Paling Lama 12 Jam

Atlet sepakbola Kevin De Bruyne, atlet Basket Jayson Tatum , Hingga Atlet Dayung Oonagh Cousins menuturkan bahwa fungsi kerja pernapasan mereka terganggu.

Mereka merasakan efek setelah terinfeksi Covid-19 pada organ pernapasan yang terasa mengalami penurunan fungsi.

Selama beberapa bulan setelah terinfeksi mereka merasakan tidak dalam kondisi baik, walaupun sudah negatif Covid-19.

Baca Juga: Liga Inggris Melarang Chelsea Pakai Lencana Emas Piala Dunia Antar Klub, Ini Alasannya

Patut digaris bawahi bahwa mereka adalah seorang atlet yang senantiasa menjaga makanan dan dan kebugaran tubuh mereka setiap hari.

Namun mereka dibuat tak berdaya oleh virus ini, sama halnya dengan kejadian terbaru saat ini.

Covid-19 menyerang puluhan atlet sepakbola di Indonesia, khususnya pemain Persib. Walaupun dalam kondisi sehat tanpa gejala tetapi penurunan fungsi pernapasan tetap mereka rasakan.

Baca Juga: Setelah Kongres Pemuda Sunda I Tahun 1956 Kini Bersiaplah Kongres Sunda 2022 di Bandung

Long Covid-19 sendiri memiliki beberapa gejala, orang yang telah terinfeksi dan sembuh sejatinya tidak benar-benar 100 persen sembuh.

Bisa saja mereka terkena Long Covid-19 yang dilanjut pada gejala yang lebih parah lagi.

Berikut beberapa gejala yang mungkin dirasakan penderita Long Covid-19 diantaranya :

Hilangnya indra penciuman (Anosmia)
Hilangnya kemampuan identifikasi bau (Parosmia)
Hilangnya kemampuan lidah mengecap (Dysgeusia)
Menderita gangguan saraf, diare, mual, batuk, sesak napas dan nyeri perut
Gangguan berat seperti gangguan fungsi pernapasan hingga irama jantung tak beraturan.

Dari beberapa studi, biasa nya gejala Long Covid-19 dirasakan oleh pasien berusia 18 - 34 tahun dengan 20 persen diantaranya mengalami gejala yang bersifat menetap.***

Editor: Handri

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah