7 Manfaat Tidur Tanpa Busana Menurut Penelitian, Benarkah Bisa Cegah Risiko Penyakit Diabetes dan Jantung?

3 September 2022, 05:15 WIB
Ilustrasi. Hasil penelitian ungkap 7 manfaat tidur tanpa busana yang perlu diketahui, benarkah bisa mencegah risiko penyakit diabetes dan jantung? /Unsplash.com/bruce mars

 

JURNAL SOREANG – Diyakini bahwa tidur tanpa busana dapat mengurangi risiko Penyakit diabetes dan jantung.

Diketahui bahwa penyakit diabetes dan jantung termasuk penyakit yang berisiko kematian bahkan kasusnya banyak terjadi di sejumlah negara termasuk Indonesia.

Sehingga, tidur tanpa busana dinilsi sebagai alternatif untuk mengurangi risiko penyakit diabetes dan jantung.

Baca Juga: Tips Ampuh Hubungan Intim saat Hamil, Ini yang Harus Dilakukan agar Kondisi Janin Tetap Aman

Meskipun demikian, bukan berate karena tidur tanpa baju yang bisa mengurangi risiko penyakit diabetes dan jantung, melainkan karena suhu tubuh dan kondisi fisik pada saat tidur tanpa busana tersebut yang memengaruhinya.

Hal tersebut sempat dijelaskan secara rinci oleh dokter Fransisca Halim, bahkan ia menyebutkan bahwa ada penelitian mengatakan bahwa tidur tanpa busana memiliki manfaat bagi kesuburan suami.

Sebagian pasangan suami istri mungkin pernah atau terbiasa tidur tanpa busana usai melakukan hubungan intim, tanpa disadari bahwa hal tersebut memiliki manfaat.

Baca Juga: Jadwal Shalat untuk Makassar dan Sekitarnya, Sabtu 3 September 2022 dan Doa Nabi Sulaiman Ungkapkan Syukur

Sejumlah penelitian menyebutkan bahwa tidur tanpa busana memiliki sejumlah manfaat bagi kesehatan tubuh dan psikis.

Namun pada kenyataannya, tak sedikit orang yang belum memahami manfaat dari tidur tanpa busana.

Meskipun demikian harus dipastikan jika hendak tidur tanpa busana usai hubungan intim, tubuh harus dalam kondisi bersih dari cairan organ intim yang keluar akibat hubungan intim dan keringat.

Baca Juga: Imutnya Wonyoung IVE Buat Netizen Sulit Berpaling, Cocok Dijuluki idol Kpop Wanita Gen 4 Paling Populer?

Sementara itu, dokter Fransisca Halim mengatakan bahwa salah satu manfaat tidur tanpa busana akan memengaruhi sperma suami.

Hal ini bisa berpengaruh pada suami istri yang melakukan program hamil, karena sperma pada saat tidur tanpa busana, lanjut dokter Fransisca Halim akan lebih meningkat.

Lalu, apa saja manfaat tidur tanpa busana yang perlu diketahui?

Baca Juga: Putri Candrwathi Merasa Lebih Baik Mati di Kasus Pelecehan Seksual yang Dialaminya, Benarkah Kejadian Itu ?

Dirangkum JurnalSoreang.Pikiran-Rakyat.com dari YouTube Halosehat pada Sabtu, 3 September 2022, dokter Fransisca Halim mengatakan bahwa setidaknya ada 7 manfaat tidur tanpa busana.

7 manfaat tidur tanpa busana

1. Kesuburan

Tidur tanpa busana memiliki manfaat yakni dapat meningkatkan kesuburan pada suami, ada peningkatan sperma sebanyak 25 persen ketika tidur tanpa busana.

Hal tersebut juga dipengaruhi oleh suhu tubuh, karena suhu tubuh memakai busana dan tanpa busana saat tidur berbeda.

Baca Juga: Ide Menu Makan dan Cemilan Hari Ini: Resep Sambal Teri Kacang Mudah dan Praktis Dibuat

2. Membuat hubungan bahagia

Sebuah penelitian menunjukkan bahwa 57 persen pasangan merasa lebih bahagia ketika tidur tanpa busana.

Sementara pada pasangan suami istri yang tidur menggunakan piyama atau baju tidur tingkat kebahagiananya hanya 48 persen.

3. Mengurangi tingkat stres

Penelitian menujukkan bahwa tidur tanpa busana akan menurunkan kortisol, kortison merupakan hormon stres.

Baca Juga: 5 Aturan Hubungan Intim saat Istri Hamil, Pasutri Wajib Tahu agar Kondisi Janin Tetap Aman

Hormon tersebut akan lebih banyak diproduksi ketika tubuh mengalami stres.

4. Meningkatkan hormon pertumbuhan dan menyeimbangkan melantonin

Tidur tanpa busana akan memengaruhi hormon yang diproduksi dan dikeluarkan oleh tubuh.

Di antaranya yakni hormon yang bisa memengaruhi perasaan dan tubuh yang rileks akan lebih meningkat.

5. Membantu mengatur suhu tubuh

Baca Juga: Benarkah Orgasme Bisa Sebabkan Keguguran pada Ibu Hamil saat Hubungan Intim? Begini Kata Dokter Boyke

Insomnia memiliki kaitan dengan suhu tubuh yang kurang baik, penelitian menunjukkan bahwa suhu tubuh yang tidak beraturan memengaruhi siklus tidur serta menghambat untuk tidur nyenyak.

Sementara itu, tidur tanpa busana dinilai bisa membuat suhu tubuh menjadi lebih baik dan berperan untuk mengurangi insomnia.

6. Membuat kulit lebih sehat

Tidur tanpa busana akan meminimalisir keringat, keringat yang menempel pada sprei akan menumpuk yang berpotensi menjadikan keluhan kulit seperti jerawat.

Baca Juga: Amankah Pasang Tindik pada Miss V dan Mr P? Dokter Silvia Utomo Ingatkan Risiko Ini terhadap Organ intim

Sehingga, tidur tanpa busana bisa membantu mengurangi keringat berlebih.

7. Mengurangi risiko diabetes dan jantung

Tidur tanpa busana memiliki manfaat bagi tubuh yakni akan terasa lebih tenang dan tidur lebih nyenyak.

Pasalnya, kurang tidur atau kualitas tidur yang buruk bisa berisiko diabetes dan jantung.

Baca Juga: Jadwal Drama Korea On Going Jumat 2 September 2022, Big Mouth dan Today’s Webtoon Episode 11

Itulah 7 manfaat tidur tanpa busana yang belum banyak orang tahu berdasarkan sejumlah penelitian yang dijelaskan oleh dokter Fransisca Halim.***

Editor: Rinrin Rindawati

Sumber: YouTube

Tags

Terkini

Terpopuler