Luar Biasa! Indonesia Jadi Salah Satu yang Pulih Cepat dari Krisis Global

- 16 Agustus 2023, 15:40 WIB
Ilustrasi, Luar Biasa! Indonesia Jadi Salah Satu yang Pulih Cepat dari Krisis Global
Ilustrasi, Luar Biasa! Indonesia Jadi Salah Satu yang Pulih Cepat dari Krisis Global /Antara

JURNAL SOREANG - Indonesia telah berhasil mencapai prestasi yang mengesankan dalam mengatasi tantangan ekonomi global dalam beberapa tahun terakhir.

Menurut Presiden RI Joko Widodo, Indonesia adalah salah satu dari sedikit negara yang berhasil pulih dengan cepat dari krisis global.

Presiden Joko Widodo dalam pidato penyampaian RUU APBN Tahun Anggaran 2024 dan Nota Keuangan pada Rapat Paripurna DPR RI Tahun Sidang 2023 - 2024,
di Gedung MPR/DPR, Jakarta, Rabu.

Baca Juga: Penghutanan Lakom PT Geo Dipa Energi Jadi Pertanyaan Publik, Ketua JARMI: Dari Awal Jadi Kekhawatiran

“Indonesia salah satu dari sedikit negara dengan pemulihan ekonomi yang cepat, konsisten, dan inklusif,” ujarnya.

Namun demikian, tak semua negara mampu mengatasi dampak krisis dengan sukses.

Menurut laporan Dana Moneter Internasional (IMF), ada sebanyak 36 negara yang masih merasakan tekanan ekonomi akibat meningkatnya beban utang hingga Juni 2023.

Di tengah situasi ini, Indonesia muncul sebagai teladan dalam penanganan krisis. Presiden menyatakan bahwa Indonesia berhasil mengatasi krisis kesehatan yang disebabkan oleh pandemi COVID-19 dengan cepat dan efektif.

Baca Juga: Tanpa Diduga Ternyata Inilah Penyebab Utama Pencemaran Udara di Jakarta Sehingga Jadi Kota Terburuk di Dunia

Hasil dari upaya tersebut tercermin dalam pertumbuhan ekonomi yang terus mengalami peningkatan, melebihi angka 5,0 persen dalam tujuh kuartal terakhir.

Halaman:

Editor: Rustandi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x