Dapat Untung 80 Persen Dari Member yang Kalah Trading Binary Option, Pantas Saja Doni Salmanan Kaya Raya

- 9 Maret 2022, 15:17 WIB
Dapat Untung 80 Persen Dari Member yang Kalah Trading Binary Option, Pantas Saja Doni Salmanan Kaya Raya
Dapat Untung 80 Persen Dari Member yang Kalah Trading Binary Option, Pantas Saja Doni Salmanan Kaya Raya /Tangkap Layar Instagram/@donisalmanan/

JURNAL SOREANG - Polisi mengungkapkan cara Doni Salmanan mendapatkan uang dari aplikasi berkedok trading binary option bernama Quotex.

Doni Salmanan dapat keuntungan 80 persen dari kekalahan dari setiap member trading binary option dengan platform Quotex.

Hal itu disampaikan Kasubdit I Direktorat Tindak Pidana Siber (Dittipidsiber) Bareskrim Polri Kombes Pol Reinhard Hutagaol. Apalagi, Doni Salmanan rupanya sebagai afiliator memiliki 25 ribu member.

Baca Juga: Doni Salmanan Afiliator Binary Option Mantan Murid Master Gema : Padahal Mereka Paham Trading yang Sebenarnya

Keuntungan tersebut didapatnya karena pemain-pemain tersebut menggunakan kode referal milik Doni.

"Keuntungan 80 persen dari kekalahan," kata Reinhard kepada wartawan, Rabu 9 Maret 2022.

Doni Salmanan diduga melakukan penipuan dan menyebarkan berita bohong karena menjanjikan kemenangan apabila menggunakan kode referalnya dan bermain di aplikasi Quotex.

Baca Juga: Tak Hanya Hotel, Tarif Sewa Rumah Warga di Lombok Menjelang Acara MotoGP Mandalika juga Naik Hingga Rp6 Juta!

Padahal, kata Reinhard, pemain lain yang menggunakan kode referal dari Doni Salmanan tidak pernah menang. Artinya, Doni Salmanan sudah menjebak pemain lain yang terkoordinir di grup Telegram.

“Dia kan memberikan berita bohong bahwa mainlah dengan saya, terus dari video-video ya itu sebenarnya menjebak orang supaya main dan pada kenyataannya enggak ada yang pernah menang,” papar Reinhard.

Untuk menarik para korban, Doni Salmanan berpromosi lewat akun YouTube-nya.

Baca Juga: Jarang Disorot, Ini Dia Hamzah Pro, Sosok yang Diduga Affiliator Binary Option, Cek Faktanya Berikut

Di sisi lain, Doni Salmanan juga berhasil mengumpulkan sekitar 25 ribu anggota aktif di grup Telegram tersebut.

Dikutip Jurnal Soreang dari berbagai sumber. Doni Salmanan panen cuan dengan mendapat keuntungan sebesar 80 persen dari pemain yang kalah. Bisa dibayangkan berapa keuntungan yang didapatkan oleh Doni Salmanan jika ada 25 ribu member yang kalah.

Namun demikian, polisi masih terus melakukan penyelidikan terkait bagaimana Doni Salmanan menjadi miliarder dengan bermain Quotex.

Baca Juga: Teja Paku Alam Kembali Berlatih, Persib Bandung Optimis Taklukan Arema Malang Demi Asa Juara

Dalam perkara ini penyidik Dittipidsiber Bareskrim Polri menjerat Doni Salmanan dengan pasal berlapis. 

Doni Salmanan terancam hukuman maksimal 20 tahun penjara seperti Indra Kenz yang lebih dulu ditetapkan sebagai tersangka dan ditahan atas kasus penipuan serupa dengan platform Binomo. 

Ramadhan menjelaskan, penetapan tersangka dilakukan usai penyidik memeriksa Doni Salmanan selama lebih dari 13 jam. Pemeriksaan berlangsung sejak pukul 10.00 hingga pukul 23.30 WIB dengan total 90 pertanyaan. 

Selain memeriksa Doni Salmanan, penyidik juga telah lebih dahulu memeriksa saksi-saksi dan ahli. Mulai dari saksi korban, ahli  Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE) hingga ahli hukum.***

Editor: Yoga Mulyana

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah