Simak! Ini Perbedaan Binary Option dan Trading Forex, Apa Saja Perbedaannya? Berikut Lengkapnya

- 1 Februari 2022, 10:02 WIB
Perbedaaan antara Binary Option dengan trading forex
Perbedaaan antara Binary Option dengan trading forex /Pixabay/sergeitokmakov

JURNAL SOREANG – Binary Option akhir-akhir ini ramai diperbincangkan setelah salah satu artis bernama Ichal Muhammad membongkar kedok di baliknya.

Menurut pengakuan artis bernama Ichal Muhammad, di balik Binary Option ada sosok affiliator yang mendapatkan untung cukup besar.

Lebih lanjut, kemudian banyak pihak yang ikut bersuara terkait Binary Option dan para affiliator di baliknya.

Baca Juga: Bukan Arab Saudi! Iran Jadi Negara Asia Pertama yang Lolos Kualifikasi Piala Dunia 2022, Jepang Gimana Nih?

Ternyata, para affiliator ini membungkus Binary Option seolah-olah seperti trading sesungguhnya.

Padahal, Binary Option dan trading seperti trading forex pada asalnya memiliki perbedaan yang besar.

Lantas, apa perbedaan antara Binary Option dan trading forex tersebut?

Baca Juga: Ketulusan Hati Permaisuri Brunei, Raja Isteri Pengiran Anak Hajah Saleha, Sosok Ibu Sambung Rasa Ibu Kandung

Berikut sebagaimana dilansir Jurnal Soreang dari laman website financemagnates.com, ini dia perbedaan antara keduanya.

Binary Option adalah kontrak pilihan dengan risiko tetap dan juga imbalan yang tetap pula, di mana trader-nya harus memutuskan terkait asset dasar yang dipilih.

Mereka harus memutuskan apakah aset dasar seperti saham, komoditas tertentu, dan juga mata uang akan naik atau turun dalam periode waktu tertentu.

Baca Juga: Jamu Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2022, Kapten Jepang Maya Yoshida yang Alami Tindakan Rasis, Absen

Akan tetapi, Binary Option ini ternyata hampir sama dengan sistem dalam rolet atau kasino judi bola.

Jika prediksi trader dalam sebuah aset salah, maka mereka akan kehilangan semua uang yang dipertaruhkan.

Kemudian, jika prediksi trader tersebut atas aset sesuatu benar, maka mereka akan menerima semua uangnya kembali ditambah bonus pengembalian.

Baca Juga: Beberapa Weton Ini Pantas Hidupnya Berkah dan Rezekinya Mengalir Deras, Ternyata Memiliki Sifat Ini

Besaran bonus pengambilan karena tebakan atau prediksi mereka benar adalah sebesar 80% menurut pengaturan umumnya.

Misalnya, seseorang memasang uang sebesar Rp1.000.000, mereka akan mendapatkan uang sebesar Rp1.800.000.

Sementara trading forex atau pasar valas menawarkan variabilitas yang lebih tinggi dan risiko juga yang lebih besar.

Baca Juga: Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia, Vietnam vs China, Prediksi Susunan Pemain, H2H, Kabar Tim

Berbeda dengan Binary Option yang hanya menebak aset turun atau naik, trading forex harus memprediksi ke arah mana aset dan seberapa tinggi rendahnya suatu aset itu pergi.

Selain itu, di forex tidak ada Batasan berapa banyak uang yang akan didapatkan dan hilang dari seorang trader.

Di forex juga ada alat tertentu yang bisa digunakan untuk mengontrol, salah satunya stop loss yang bisa mencegah trader kehilangan uang dalam jumlah tertentu.

Baca Juga: Asosiasi Sepakbola Jepang Mengutuk Perilaku Rasis Suporter Arab Saudi kepada Maya Yoshida, ini Kronologinya

Singkatnya, baik keuntungan atau kerugian dalam forex dapat dikelola dengan limit dan juga stop order yang tidak ada di Binary Option.***

 

Editor: Ilham Maulana

Sumber: financemagnates


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah