Deklarasi Damai Pilkades Bumiwangi, Camat Ciparay: Hindari Gesekan dan Jaga Kondusifitas Wilayah

- 1 Oktober 2023, 12:36 WIB
Deklarasi Damai Pilkades Bumiwangi, Camat Ciparay: Hindari Gesekan dan Jaga Kondusifitas Wilayah
Deklarasi Damai Pilkades Bumiwangi, Camat Ciparay: Hindari Gesekan dan Jaga Kondusifitas Wilayah /Yusup Supriatna /Jurnal Soreang

JURNAL SOREANG - Deklarasi damai Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Bumiwangi, Kecamatan Ciparay, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, digelar Minggu 1 Oktober 2023.

Kegiatan yang dihadiri lima calon Kepala Desa, Forum Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam), Panwas Kecamatan, P2KD, dan sejumlah pihak lainnya itu dilaksanakan di Aula Desa Bumiwangi.

Camat Ciparay, Kabupaten Bandung, Rahmat dalam sambutannya meminta kepada seluruh calon Kades untuk bersaing secara sportif.

Baca Juga: Ini Link Live Streaming Gratis Madura United vs Borneo FC Liga 1 Nanti Sore Lengkap dengan Posisi Klasemen

"Dalam Pilkades ini, masyarakat memilih pemimpin baru yakni Kepala Desa baru. Oleh karena itu, menciptakan kondusifitas di lapangan merupakan tugas bersama," ungkap Rahmat di depan para calon Kades Bumiwangi, Minggu siang.

Ia juga meminta kepada calon yang terpilih nanti untuk selalu mengingat visi dan misinya dan bisa melayani masyarakat dengan baik.

"Anggaran yang diterima oleh desa harus digunakan sesuai dengan peruntukkannya. Saya ingatkan sekali lagi, layani dengan baik dan jangan mengecewakan serta lupa sama masyarakat," harapnya.

Baca Juga: Simak! Kuliner Khas, Mengungkap Kelezatan dan Makna Kue Putri Noong dalam Budaya Sunda

Halaman:

Editor: Yusup Supriatna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x