Cepat Kirim! Pemkab Bandung Gelar Lomba Baca Puisi untuk Murid TK

- 25 Agustus 2021, 12:59 WIB
Syarat dan ketentuan lomba baca puisi untuk anak sekolah.
Syarat dan ketentuan lomba baca puisi untuk anak sekolah. /Jurnal Soreang/Instagram @humaskabbdg

JURNAL SOREANG - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-76 Kemerdekaan Republik Indonesia, Pemerintah Kabupaten Bandung menyelenggarakan Lomba Baca Puisi Melalui Video untuk Tingkat TK/Sederajat se-Kabupaten Bandung.

Para peserta harus mengirimkan karyanya paling lambat 30 Agustus 2021, sebagaimana dikutip dalam postingan yang diunggah akun Instagram @humaskabbdg pada Senin, 23 Agustus 2021.

Adapun ketentuan umum yang harus dipenuhi peserta Lomba Baca Puisi Melalui Video adalah:

Baca Juga: Mau Tulis Surat Cinta untuk Bupati dan Wabup Bandung? Berikut Syarat dan Cara mengikutinya

1. Peserta adalah usia pelajar tingkat TK/sederajat yang berdomisili di wilayah Kabupaten Bandung.

2. Karya yang dikirim adalah karya orisinil yang belum pernah dipublikasikan di media manapun, tidak pernah diikutsertakan dalam perlombaan sejenis, dan tidak pernah digunakan sebagai media komunikasi apapun.

3. Karya dibuat oleh perseorangan (bukan kelompok).

4. Setiap peserta hanya boleh membuat 1 (satu) karya.

5. Menyertakan biodata berupa foto diri, nama, tempat tanggal lahir, asal sekolah, alamat tinggal, dan nomor kontak WA yang dapat dihubungi.

Baca Juga: Forkopimda Musnahkan 9,602 Botol Minol, Bupati Bandung: Semoga Kedepan Kabupaten Bandung Jadi Zero Minol

Halaman:

Editor: Rustandi

Sumber: Instagram @humaskabbdg


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x