75 Karyawan Pabrik Positif Covid-19, Berikut Keterangan Ketua Satgas Kecamatan Margaasih, Kabupaten Bandung

- 17 Juni 2021, 22:30 WIB
ILUSTRASI positif Covid-19.* /PIXABAY
ILUSTRASI positif Covid-19.* /PIXABAY /pikiran-rakyat.com

"Ternyata ditemukan 75 orang yang dinyatakan positif," papar Asep.

Satgas Kecamatan lanjut Asep, pada awalnya tidak dilibatkan karena kurangnya komunikasi. Ia belum ada informasi pada saat itu.

"Karena hasilnya sudah terpublikasi, otomatis dari Satgas Kecamatan dan Desa harus ikut turun tangan dan bertanggung jawab atas apa yang terjadi di sini di pabrik benang pancing, jaring, waring ini," terang Asep.

Baca Juga: Pasca Lebaran, Puluhan Warga Banjaran, Kabupaten Bandung, Terpapar Covid-19, Kades: Warga Tidak Mudik

Asep menambahkan, protokol kesehatan mungkin sudah dijalankan karena kita melihat sarana dan prasarananya sudah ada.

Berdasarkan yang disampaikan dari pihak perusahaan juga memang protokol kesehatan sudah dijalankan tapi mungkin belum maksimal.

"Melihat dari situasi dan kondisinya, perlu ada peningkatan lagi dukungan sarana dan prasarana protokol kesehatannya," harap Asep.

"Secara pasti, kami belum tahu bagaimana tingkat kesadaran para karyawan terhadap kepatuhan protokol kesehatan. Tapi berdasarkan informasi, memang sudah dijalankan," sambung Asep.

Baca Juga: Terjadi Lonjakan Kasus, 108 Orang Positif Covid-19, 59 Orang Karyawan Pabrik Fengtay Kabupaten Bandung

Lebih lanjut Asep mengatakan, dari 75 orang yang dinyatakan positif, ada 38 orang yang merupakan warga Kecamatan Margaasih.

Halaman:

Editor: Rustandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x